REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Striker Manchester City, Sergio Aguero, memastikan tidak akan melanjutkan kontraknya dengan klub asal Kota Manchester itu. Ia pun tengah menantikan kabar dari Tottenham Hotspur dan Chelsea.
Dilansir dari laman Tribal Football, Kamis (8/4), Aguero dilaporkan membuka peluang untuk hengkang ke Kota London.
Di sisi lain, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, telah menutup pintu untuk Aguero. Hal yang sama pun dilakukan oleh pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Hal itu membatasi opsi klub untuk Aguero. Namun ia ingin membuktikan diri dengan kembali bermain di klub Inggris di luar Eastlands.
Pemain berusia 32 tahun ini tercatat mencetak 257 gol sejak tiba di Manchester pada 2011 silam. Ia pun akan tetap di Inggris jika penawaran tepat datang padanya.
Tottenham Hotspur merasa sulit untuk merekrut pemain asal Argentina ini. Namun Spurs diuntungkan dengan memiliki pemain Argentina seperti Erik Lamela, Giovani Lo Celso, dan Paulo Gazzaniga.