Dinas Pendidikan: Sudah 70 Persen Guru di Semarang Divaksin

Red: Muhammad Fakhruddin

Dinas Pendidikan: Sudah 70 Persen Guru di Semarang Divaksin (ilustrasi).
Dinas Pendidikan: Sudah 70 Persen Guru di Semarang Divaksin (ilustrasi). | Foto: Antara/Galih Pradipta

REPUBLIKA.CO.ID,SEMARANG -- Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang Gunawan Saptogiri menyebutkan sudah 60 hingga 70 persen guru di Ibu kota Jawa Tengah ini yang divaksin COVID-19."Sudah sekitar 60 sampai 70 persen. Sisanya yang belum tinggal guru dari sekolah swasta," kata Gunawan di Semarang, Kamis (8/4).

Ia mengatakan pelaksanaan vaksinasi akan terus berjalan sambil menyiapkan pelaksanaan pembelajaran tatap muka di masa pandemi COVID-19 ini. Menurut dia, Kota Semarang terus menyiapkan diri untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka di sekolah.

Saat ini, kata dia, sudah ada dua SD dan 2 SMP yang menjalankan uji coba pembelajaran tatap muka. Keempat sekolah ini, lanjut dia, akan menjadi "role model" bagi sekolah lain dalam pelaksanaan pembelajaran tatap muka nanti.

Menurut dia, pembelajaran tatap muka akan mulai dilaksanakan pada Juli 2021. Ia menuturkan sekolah-sekolah di Semarang sudah siap dengan pelaksanaan pembelajaran tatap muka di masa pandemi COVID-19. "Mereka tinggal melakukan penyesuaian-penyesuaian," katanya.

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


1.007 Guru di Solok Selatan Dudah Disuntik Vaksin Covid-19

Sambut PTM, Pemkot Bogor Percepat Vaksinasi Guru di Mal

Legislator: Prioritas Vaksin Guru dan Lansia Harus Dilakukan

Pasokan Terbatas, Vaksinasi Fokus ke Lansia dan Guru

Pemkot Surakarta Percepatan Vaksin Guru untuk Siapkan PTM

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark