Jumat 09 Apr 2021 13:30 WIB

Setelah Chelsea dan MU, Juventus-Inter Ikut Kejar Calhanoglu

Kontrak Calhanoglu di Milan hanya sampai akhir Juni 2021.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Gelandang AC Milan Hakan Calhanoglu
Foto: AP/Luca Bruno
Gelandang AC Milan Hakan Calhanoglu

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Masa depan Hakan Calhanoglu ramai diperbincangkan. Masa tugas gelandang serang asal Turki di AC Milan hanya berlangsung hingga pengujung musim ini.

Calhanoglu belum menyetujui kontrak baru yang disodorkan Milan. Jika tak ada perubahan, setelah Juni 2021, eks Bayer Leverkusen berstatus agen bebas. Artinya ia bisa pergi secara gratis ke klub yang diinginkannya. 

Baca Juga

Sejumlah klub memanfataatkan momentum ini. Sebelumnya Manchester United dan Chelsea dilaporkan tertarik menampung Calhanoglu. Belakangan, ia berpotensi bertahan di Serie A.

"Menurut Tuttomercatoweb, Juventus telah dikaitkan dengan pesepak bola 27 tahun. Inter Milan juga bisa menjadi pelabuhan baru sang gelandang," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Jumat (9/4).

Pembicaraan kontrak baru antara manajemen Milan dengan perwakilan Calhanoglu masih seputar besaran gaji. Klub menawarkan upah empat juta euro pada jebolan akademi Karlsruher SC itu. Sang pemain menginginkan 4,5 juta euro per musim. Kedua kubu belum menemukan kata sepakat. 

"Secara teknis Calhanoglu sudah bisa bernegosiasi dengan klub lain," tambah laporan dari Football Italia.

Manajemen Il Diavolo Rossi berusaha keras mempertahankan jagoan Turki itu. Sebab pria kelahiran Jerman selalu menjadi andalan pelatih Stefano Pioli. Jika dalam keadaan fit, ia tak tergantikan. 

Ini musim keempat Calhanoglu membela AC Milan. Sejauh itu, Calhanoglu tampil dalam 163 laga di berbagai ajang dan mencetak 30 gol. Ia bisa berperan sebagai pemain nomor 10, gelandang, juga winger.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement