Ahad 11 Apr 2021 15:55 WIB

Darul Hikam Gelar Virtual Run Diikuti Ribuan Peserta 

Sebanyak 1.700 dari 500 targer peserta dalam dan luar negeri ikuti kegiatan ini.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Sebanyak 1.700 dari 500 targer peserta event virtual Darul Hikam Run 2021 dalam dan luar negeri ikuti kegiatan ini.
Foto: Istimewa
Sebanyak 1.700 dari 500 targer peserta event virtual Darul Hikam Run 2021 dalam dan luar negeri ikuti kegiatan ini.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Event virtual DHRun & DHRide diikuti lebih dari 1.700 peserta dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan luar negeri. Kegiatan tahunan ini mengajak masyarakat untuk berlari dan bersepeda santai untuk menjaga kebugaran sebelum Ramadan.

Menurut Direktur Perguruan Darul Hikam, Rury B Ramadhantin pendaftaran DHRun & DHRide dibuka pada 1-9 April 2021 dengan target 500 peserta. Hadir dalam acara tersebut, Ketua Yayasan Darul Hikam Sodik Mudjahid yang merupakan tokoh Jawa Barat dan anggota DPR RI periode 2019-2024.

Ternyata, antusiasme masyarakat untuk mengikuti event virtual ini membeludak dan viral di media sosial pada saat pelaksanaan tanggal 10 April 2021. Sosok turut menjadi magnet tingginya minat masyarakat menyemarakkan DHRun & DHRide 2021.

"Walau secara virtual, diikuti 1.700 peserta dari berbagai kota, bahkan dari Kazakhstan, Swedia, India, dan Malaysia," ujar Rury di SMP Darul Hikam, Jl. Ir. H. Juanda 285, Kota Bandung, Sabtu (10/4).

Rury mengatakan, dalam kegiatan bertajuk virtual ini, peserta bebas menentukan rute dari daerah tinggal masing-masing, lalu melaporkannya melalui aplikasi Strava. Namun, panitia DHRun & DHRide menyiapkan titik-titik persinggahan yang berada di unit-unit sekolah yang tersebar di seluruh Bandung Raya.

"Peserta yang singgah ke unit sekolah dan berfoto di photo wall bisa mendapatkan berbagai merchandise, seperti minuman, hand sanitizer, masker, bantal, payung, dan lain-lain," katanya. 

Direktur Dakwah dan Pemberdayaan Umat, Neni Sri Imaniyati menambahkan, kegiatan DHRun & DHRide merupakan bagian dari rangkaian Milad Ke-55 Yayasan Darul Hikam. Diselenggarakan berdekatan dengan momen bulan Ramadan, kegiatan ini diharapkan untuk menyiapkan kebugaran fisik sebelum Ramadan. 

Selain kegiatan olahraga virtual ini, kata Neni, DPU Darul Hikam pun menggiatkan kegiatan keagamaan sepanjang Ramadan. Kemudian, Ramadhan ini pihaknya akan mengekspos karya dan kontribusi akademisi Darul Hikam untuk kemajuan umat, khususnya dakwah dan pemberdayaan umat.

Terbaru, kata Neni, program perdana yang sangat berhasil adalah DH Academy. Sebuah program yang memberi kesempatan kepada milenial menjadi relawan untuk 14 lembaga di bawah naungan DPU Darul Hikam. 

"DH Academy merupakan wadah bagi para generasi muda dari seluruh Indonesia yang siap berinovasi, bergerak, berkarya,  dan berkontribusi untuk kemajuan bangsa," kata Neni. 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement