Rabu 14 Apr 2021 15:16 WIB

Wajib Tonton, Aksi Keren Joe Taslim di Mortal Kombat

Joe Taslim berperan sebagai cyromancer dalam film Mortal Kombat.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Aktor Joe Taslim berperan sebagai Sub-Zero dalam film Mortal Kombat. Dalam film ini, terdapat setidaknya enam perbedaan dibandingkan versi gim.
Foto: Warner Bros Pictures.
Aktor Joe Taslim berperan sebagai Sub-Zero dalam film Mortal Kombat. Dalam film ini, terdapat setidaknya enam perbedaan dibandingkan versi gim.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hawa yang semula normal mendadak dingin. Bunga es bermunculan di mana-mana, memenuhi berbagai permukaan, di dinding, jendela, hingga meja. Perlahan-lahan bunga es yang samar menajam menjadi bongkahan-bongkahan besar.

Ciri tersebut merupakan tanda kehadiran sosok Bi-Han alias Sub-Zero, cryomancer (pemilik kekuatan es) dalam film Mortal Kombat. Aktor Indonesia Joe Taslim menghidupkan tokoh yang digambarkan sebagai antagonis dalam cerita.

Baca Juga

Penggambaran itu membuat penonton mengetahui kehadiran Sub-Zero bahkan sebelum dia benar-benar terlihat. Pada catatan produksi film yang dirilis Warner Bros Pictures, Joe mengatakan visi sutradara Simon McQuoid itu tepat untuk memperkenalkan tokoh.

Dia juga menyampaikan cara menghayati peran tersebut. Menurut Joe, kompetisi saja bukan motivasi yang cukup, dia merasa ada hal lain. Jadi ketika dia menemukan kalimat "Tidak ada yang meninggalkan Lin Kuei", itu berhasil baginya.

"Itu motivasi saya. Tindakannya tidak pernah personal," ungkap Joe. Dalam semesta gim video Mortal Kombat yang menjadi dasar pembuatan film, Lin Kuei adalah nama klan tempat Bi-Han/Sub-Zero berasal, selain beberapa karakter lain.

Dari segi penampilan, Joe mengenakan kostum yang ikonik, dengan perbedaan antara kemunculan di awal film dan waktu sesudahnya. Dia juga mengenakan lensa kontak biru es supaya menyesuaikan warna matanya dengan penggambaran dalam cerita.

Salah satu properti yang dia gunakan, senjata bernama Kori Blade, butuh perubahan konsep sebanyak 10 kali sebelum dianggap tepat. Desain akhirnya terinspirasi stalaktit es, terbuat dari resin untuk memberikan tampilan kilau bagai es.

Mortal Kombat menandai deretan portofolio internasional bagi Joe Taslim. Joe juga membintangi The Fast and the Furious 6 (2013), Star Trek: Beyond (2016), serta film laga sejarah Korea Selatan The Swordsman (2020).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement