Rabu 14 Apr 2021 18:01 WIB

Silakan Bercanda, Tetapi Perhatikan 8 Rambu-Rambu Berikut

Bercanda merupakan hal yang diperbolehkan dalam agama

Rep: Rossi Handayani/ Red: Nashih Nashrullah
Bercanda merupakan hal yang diperbolehkan dalam agama. Tertawa bersama. Ilustrasi
Foto: h2daily.com
Bercanda merupakan hal yang diperbolehkan dalam agama. Tertawa bersama. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Allah SWT melarang orang-orang beriman untuk saling mengejek. Hal ini akan menyebabkan kebencian di antara mereka. Allah SWT berfirman: 

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا يَسْخَرْ قَوْمٌ مِّنْ قَوْمٍ عَسٰٓى اَنْ يَّكُوْنُوْا خَيْرًا مِّنْهُمْ وَلَا نِسَاۤءٌ مِّنْ نِّسَاۤءٍ عَسٰٓى اَنْ يَّكُنَّ خَيْرًا مِّنْهُنَّۚ وَلَا تَلْمِزُوْٓا اَنْفُسَكُمْ وَلَا تَنَابَزُوْا بِالْاَلْقَابِۗ بِئْسَ الِاسْمُ الْفُسُوْقُ بَعْدَ الْاِيْمَانِۚ وَمَنْ لَّمْ يَتُبْ فَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الظّٰلِمُوْنَ 

Baca Juga

"Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah suatu kaum mengolok-olok kaum yang lain (karena) boleh jadi mereka (yang diperolok-olokkan) lebih baik dari mereka (yang mengolok-olok) dan jangan pula perempuan-perempuan (mengolok-olokkan) perempuan lain (karena) boleh jadi perempuan (yang diperolok-olokkan) lebih baik dari perempuan (yang mengolok-olok). Janganlah kamu saling mencela satu sama lain dan janganlah saling memanggil dengan gelar-gelar yang buruk. Seburuk-buruk panggilan adalah (panggilan) yang buruk (fasik) setelah beriman. Dan barangsiapa tidak bertobat, maka mereka itulah orang-orang yang zalim." (QS Al Hujurat ayat 11).

Dilansir dari laman Islamweb pada Rabu (14/4), adapun bergurau masih diperbolehkan dalam agama jika tidak keluar dari syariat, dan berikut delapan kriterianya: