Senin 19 Apr 2021 12:09 WIB

Pengadilan Argentina Perintahkan Sekolah di Ibu Kota Dibuka

Sekolah di ibu kota Argentina tetap dibuka meski kasus Covid-19 melonjak

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Raquel Echeverria mengajari siswanya yang berusia 5 tahun mencuci tangan yang benar pada hari pertama kembali ke kelas di tengah pandemi COVID-19 di Buenos Aires, Argentina, Rabu, 17 Februari 2021. Ibu kota ini mengembalikan siswa sekolah umum ke dalam kelas -person pada hari Rabu dengan kehadiran bergantian.
Foto: AP/Natacha Pisarenko
Raquel Echeverria mengajari siswanya yang berusia 5 tahun mencuci tangan yang benar pada hari pertama kembali ke kelas di tengah pandemi COVID-19 di Buenos Aires, Argentina, Rabu, 17 Februari 2021. Ibu kota ini mengembalikan siswa sekolah umum ke dalam kelas -person pada hari Rabu dengan kehadiran bergantian.

REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Pengadilan Argentina membatalkan kebijakan pemerintah menerapkan kelas jarak jauh untuk sekolah-sekolah di Buenos Aires selama dua pekan. Sekolah-sekolah di ibu kota itu tetap menggelar kelas tatap muka walaupun lonjakan kasus infeksi Covid-19 membuat rumah-rumah sakit hampir ambruk.

Pada Senin (19/4) hakim di Buenos Aires memenangkan tuntutan yang diajukan sejumlah kelompok non-pemerintah yang terdiri atas orang tua murid dan guru. Mereka menuntut agar dekrit untuk menunda kelas tatap muka selama 15 hari dibatalkan.

Baca Juga

Keputusan itu tampaknya akan memanaskan ketegangan antara Presiden Alberto Fernandez yang mengatakan sekolah perlu ditutup sementara untuk menahan lonjakan kasus Covid-19 di Bueno Aires dan oposisinya yang menentang langkah tersebut. Fernandez sudah menanggapi putusan pengadilan.

Dalam wawancaranya dengan situs berita El Destape, Fernandez menyerang putusan hakim. "Mereka mengambil langkah yang eksklusif domain peradilan federal," katanya.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement