REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kelompok dosen dan mahasiswa Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengadakan workshop online menggunakan media Zoom untuk anggota karang taruna Ragunan, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 17 April 2021, pukul 10.00 WIB – 11. 00 WIB. Workshop yang dilaksanakan secara online ini bertemakan “Pemanfaatan Media Zoom untuk Rapat Internal dan Eksternal pada Karang Taruna Ragunan”.
Workshop yang berlangsung selama tiga jam ini disampaikan tutor Lilyani Asri Utami yang didampingi oleh Laela Kurniawati dan Dini Silvi Purnia serta mahasiswa/i kampus UNM. Sukmawati Anggraeni Putri, selaku ketua pelaksana kegiatan mengatakan pada workshop ini dibahas mengenai bagaimana pemanfaatan aplikasi zoom untuk keperluan rapat internal maupun kegiatan eksternal lainnya.
“Tujuannya agar para peserta karang taruna dapat mengaplikasikan media zoom pada setiap pelaksanaan program kerja kegiatan mereka selama masih pandemi,” ungkapnya dalam rilis yang diterima, Senin (19/4).
Lilyani Asri Utami selaku pemateri menyampaikan mengenai langkah-langkah cara menggunakan aplikasi zoom, bagaimana memulai rapat online menggunakan zoom dan bagaimana mendokumentasikan kegiatan rapat didalam zoom.
“Aplikasi zoom ini sebenarnya sangat mudah digunakan dan sangat user friendly, akan tetapi memang perlu latihan agar lebih mahir lagi dalam penggunaan fungsi dalam aplikasi zoom,” paparnya.
Sementara itu, Indah sebagai ketua Karang Taruna Ragunan menyampaikan workshop ini sangat bermanfaat untuk para anggota Karang Taruna, apalagi di masa pandemi saat ini.
“Keberadaan media zoom saat ini menjadi salah satu solusi dimana semua aktivitas mayoritas dilakukan melalui online untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, sehingga perlunya workshop ini diadakan untuk menunjang kegiatan-kegiatan karang taruna yang mengharuskan dilaksanakan secara online,” tandas Indah.