Kamis 22 Apr 2021 13:14 WIB

Pray for KRI Nanggala-402, Lantamal VI Gelar Doa Bersama

'Mudah-mudahan KRI Nanggala-402 ditemukan serta seluruh awak selamat dari musibah.'

Personel Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI di Kota Makassar, Sulawesi Selatan gelar apel khusus serta doa bersama terkait hilangnya KRI Nanggala-402.
Foto: Dispen Lantamal VI
Personel Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI di Kota Makassar, Sulawesi Selatan gelar apel khusus serta doa bersama terkait hilangnya KRI Nanggala-402.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Seluruh jajaran TNI AL, tidak terkecuali Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI yang berada di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, menggelar pray for KRI Nanggala-402 pada Kamis (22/4). Kapal selam yang memperkuat TNI AL sejak 1981 tersebut ilangnya kontak saat melaksanakan latihan penembakan senjata strategi di perairan Selat Bali pada Rabu (21/4) pagi WIB.

Untuk menyikapi hal tersebut, Lantamal VI melaksanakan apel khusus serta doa bersama yang dipimpin langsung oleh Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama (Laksma) Benny Sukandari bertempat di lapangan Arafuru Mako Lantamal VI, Kamis.

Dalam apel khusus tersebut, Benny menyampaikan agar seluruh personel jajaran Mako Lantamal VI serta Yonmarhanlan VI untuk berdoa memohon kepada Tuhan Yang Mahaesa atas keselamatan KRI Nanggala-402 beserta Kru kapal selam tersebut.

"Mudah-mudahan KRI Nanggala-402 cepat ditemukan keberadaannya serta seluruh awak KRI selamat dari musibah dan marah bahaya yang sekarang ini sedang mengemban tugas mulia," ujar Benny dalam siaran pers.

Pada saat kejadian hilang kontak, KRI Nanggala-402 membawa 53 personel, yang terdiri 48 anak buah kapal, satu komandan, dan empat orang non-ABK. Kapal selam hilang kontak pada jarak sekitar 60 mil atau 95 kilometer dari arah utara pulau Bali.

Baca juga : Lokasi Pasti KRI Nanggala-402 Masih Belum Ditemukan

Ikut dalam apel, Wadan Lantamal VI Kolonel Marinir Y Rudy Sulistyanto, para asisten Danlantamal VI, Kakuwil Lantamal VI, Dansatrol Lantamal VI, Danyonmarhanlan VI, serta para kadis dan kasatker Lantamal VI.

Post Views: 29

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement