Kamis 22 Apr 2021 18:27 WIB

Pique: Situasi Finansial yang Buruk Buat ESL Menggiurkan

Menurut Pique, pemasukan klub dari hak siar televisi saja masih belum cukup.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Bek Barcelona Gerard Pique.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Bek Barcelona Gerard Pique.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Bek veteran Barcelona Gerard Pique menyatakan sepak bola harus menemukan model yang lebih baik untuk bisa maju, setelah rencana Liga Super Eropa (ESL) kolaps. Barcelona, Real Madrid, dan Juventus jadi klub yang masih bertahan, dari 12 tim yang jadi penggagas untuk berpisah dari Liga Champions.

Walaupun Pique merasa kalau presiden Barcelona mau tidak mau mengambil keputusan tersebut. Ia mengatakan, klub saat ini berjalan dalam situasi yang diwariskan turun temurun dan berdampak pada situasi finansial yang buruk.

Apalagi, di saat klub mengalami hantaman finansial akibat pandemi Covid-19, pasti tergiur dengan penawaran uang tiga kali lipat seperti yang ditawarkan oleh Liga Super Eropa. Selain itu, selama ini banyak brand-brand besar yang bersaing untuk jadi sponsor.

''Saat Liga Champions mengeluarkan 3,5 miliar euro, dan mereka mengatakan Liga Super Eropa akan mengeluarkan tiga kali lipat, saya tidak akan pikir panjang,'' ujar Pique dikutip dari Marca, Kamis (22/4).

Menurut Pique, pemasukan klub dari hak siar televisi saja masih belum cukup. Pada akhirnya banyak klub yang hanya mendapatkan uang dari liga domestik, dan itu bisa menghancurkan seluruh sistem. Ia mengatakan, ESL menerapkan model Amerika Serikat, dan itu adalah hal yang bagus untuk tim.

''Apakah kami ingin Sevilla, Valencia, Everton, Leicester, Napoli menghilang? Itulah yang kami perhatikan. Jika kami ingin, silakan lanjut, tapi kami harus tahu itu,'' jelas Pique.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement