REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Dua gol Persija Jakarta pada leg pertama babak final dari Persib Bandung dicetak pada 10 menit awal. Dua pencetak gol adalah Braif Fatari dan Taufik Hidayat.
Taufik sendiri berasal dari Bandung dan sempat membela Persib U-17 pada 2017 lalu. Namun bukan berarti Taufik tak takut melawan tim dari tanah kelahirannya sendiri.
"Tentunya saya tidak memandang saya dari Bandung, tapi intinya saya kerja di Persija," kata Taufik di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4).
Taufik memang mencari menit bermain di Persija sejak bergabung 2019 lalu. Sehingga kesempatan untuk turun di laga final pun tak dia sia-siakan.
"Saya berada di Persija, saya harus buktikan seratus persen saya pantas di Persija," kata Taufik.
Taufik pun berharap akan kembali dipercaya sebagai starting eleven di leg kedua babak final yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Ahad (25/4) mendatang. Dia yakin, dia akan kembali menjawab tantangan dari pelatih dengan kesempatan yang dia punya.
"Saya sangat berterima kasih di final ini dapat kesempatan untuk bermain dan Alhamdulillah bisa cetak gol. Tentunya ini pertandingan yang sungguh luar biasa untuk pengalaman saya, semoga kedepan lebih baik lagi," kata Taufik.