REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Latansana Band, Jumat (24/4), meluncurkan lagu religi berjudul Ketupat Lebaran. Ini merupakan lagu terbaru grup musik Latansana.
"Lagu ini diciptakan dan diproduksi sendiri di studio recording milik Pondok Pesantren Latansa," kata KH Adrian Mafatiullah Karim yang merupakan pencipta lagu ini dan juga pengasuh Pondok Pesantren Latansa.
Menurut Kiai Adrian, lagu ini menangkap momentum lebaran untuk saling memaafkan. Membuka hati dan membuka diri melupakan kesalahan-kesalahan, mengikis perbedaan dan menautkan rasa kebersamaan sesuai peran kita masing di keluarga, masyarakat, dan bangsa.
"Lagu ini sangat mudah dicerna dan easy listening. Syairnya pun tak kehilangan kejenakaannya dengan tetap memiliki bobot yang sangat terasa," kata Kiai Adrian.
Latansana Band yang berdiri pada tanggal 29 September 2018 Ini didirikan oleh Pemimpin Pondok Pesantren La Tansa yakni KH Adrian Mafatihallah Kariem,Wakil Pemimpin Pondok Pesantren La Tansa Kiai Fairus Nahidhuddin, dan KH Aan Kurnia.
Anggota dari Latansana Band ini bukanlah sekadar santri. Tetapi santri yang mengabdikan dirinya untuk mengajar dan mendidik santri sebagai ustadz dan ustadzah.
"Dengan Latansana Band ini mereka yakin bahwa santri bisa berkarya dengan karya yang penting bukan yang penting berkarya.Menyampaikan pesan islami yang menenangkan dengan kenyamanan bukan keresahan," kata Kiai Adrian.
Latansana Band terdiri dari Nashrullah Mahfudz (Uup) & Neneng Hamidah (Hamidah) sebagai vokalis, Acep Ratu Qodry (Arqo) sebagai Gitaris, Teguh Akbar Harahap (Tegar) sebagai Bassis. Selain itu, Fauzan Adzima (Faza) sebagai Keyboardist, dan Sayid Syawal Habibi sebagai Drummer.
Latansana bernaung di bawah perusahaan rekaman PT Musik Kita Kreasindo yang sudah berpengalama di industri musik nasional.