REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Wakil Gubernur Sumatra Barat Audy Joinaldy launching pelayanan vaksin covid-19 drive thru di Kampus Stikes Mercu Baktijaya Siteba Kota Padang, Selasa (27/4). Audy mengatakan vaksinasi drive thru merupakan kerjasama antara Dinas Kesehatan Sumbar, Indonesia Marketing Association (IMA) Chapter Padang, dan Stikes Mercu Baktijaya. Menurut dia program ini sebagai bentuk tindakan jemput bola untuk percepatan vaksinasi.
"Program ini sangat bagus, merupakan jemput bola, kita lihat banyak lansia yang mau vaksin, tadi lansia ada yang bilang untuk pencegahan biar tidak kena Covid-19, ini usaha nyata masyarakat membantu pemerintah provinsi," kata Audy.
Sementara itu Presiden IMA Chapter Padang Darmawi mengatakan pihaknya memiliki ada sekitar 300 anggota yang ingin mengambil peran dalam program vaksinasi Covid-19. Sebelumnya juga ada program peduli Covid-19 seperti pembagian masker.
"Sekarang ada vaksinasi, kita libatkan member kita, Jadi kita launching disini, ada 3 lokasi yaitu di Rumah Sakit BMC, Semen Padang Hospital, dan Stikes Mercu Baktijaya," ucap Darmawi.
Darmawi menargetkan pihaknya dapat melakukan vaksinasi 2 kali dalam satu minggu. Mereka menginginkan vaksinasi dilakukan sebanyak-banyaknya agar kekebalan secara kelompok semakin kuat. Sehingga resiko covid-19 tidak lagi membahayakan warga.