Sabtu 01 May 2021 20:36 WIB

Bungkam Palace 2-0, Man City Kian Dekat dengan Gelar Juara

Jika MU dikalahkan Liverpool besok, maka Manchester City akan berpesta.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (1/5). Dalam laga itu, Man City unggul 2-0.
Foto: EPA/Clive Rose / POOL
Para pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (1/5). Dalam laga itu, Man City unggul 2-0.

REPUBLIKA.CO.ID, SELHURST -- Manchester City melanjutkan tren positif pada lanjutan Liga Primer Inggris. Teranyar, skuat biru langit membungkam tuan rumah Crystal Palace, dua gol tanpa balas di Selhurst Park, Sabtu (1/5) malam WIB

Man City langsung menggebrak sejak pertandingan dimulai. Namun kubu tamu baru memiliki peluang pada menit ke-10.

Pada menit ke-36, Gabriel Jesus sempat menjebol gawang tuan rumah. Namun wasit menganulir gol tersebut. Jesus berada dalam posisi offside saat menyambut umpan Fernandinho.

Pada menit ke-38, giliran Sergio Aguero mendulang peluang. Sepakan Aguero melenceng tipis di samping kanan gawang tuan rumah.

Semenit kemudian, gantian Palace menebar ancaman. Kali ini tendangan keras Eberechi Eze, belum menjangkau sasaran.

Di sisa waktu, tak terlihat perubahan berarti. Skor kacamata, bertahan hingga turun minum.

Usai jeda, City tancap gas. Pada menit ke-53, crossing Fernandinho mengarah ke Ferran Torres di mulut gawang Palace. Beruntung bagi tuan rumah. Scott Dann yang berdiri di antara keduanya, langsung menyundul bola keluar, sebelum disambar Torres.

Terus menekan, tim tamu akhirnya memecah kebuntuan lewat Aguero pada menit ke-57. Setelah mendapat umpan Mendy, sang penyerang melepaskan tembakan voli, menggetarkan jala the Glaziers.

City dengan cepat memperlebar jarak. Dua menit kemudian, giliran Torres mencatatkan namanya di papan skor. Sepakan mendatar eks jugador Valencia itu tak mampu ditepis Guaita.

Anak asuh Pep Guardiola di atas angin. Pada menit ke-62, sontekan Sterling mengenai tiang gawang tuan rumah.

Tujuh menit kemudian, Guardiola menarik Fernandinho. Sebagai gantinya, ia memasukkan Oleksandr Zinchenko.

City tak mengendurkan serangan. Plesing Joao Cancelo pada menit ke-74, tipis melambung di atas mistar gawang lawan.

Setelahnya beberapa kali Sterling menebar ancaman. Namun sang winger nampak mengalami kebuntuan.

Palace tak tinggal diam. Pada menit ke-80, gelandang tuan rumah, Luka Milivojevic, mendapat ruang tembak di depan kotak penalti kubu tamu. Upaya Milivojevic bisa diamankan Ederson Moraes.

Tiga menit kemudian, lagi-lagi Sterling membuang peluang di depan mata. Ia gagal menaklukkan Guaita dari jarak dekat.

Pasukan biru langit terus mendominasi. Namun tak ada tambahan gol yang tercipta. Skor 2-0 untuk City bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Aguero dan rekan-rekan semakin dekat dengan gelar juara Liga Primer Inggris musim 2020/2021. Jika Manchester United (MU) dikalahkan Liverpool, anak asuh Guardiola dipastikan berpesta. Duel antara MU vs the Reds berlangsung di Stadion Old Trafford, Ahad (2/5) malam WIB.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement