Kamis 06 May 2021 14:43 WIB

Farshad Noor Persiapkan Bela Timnas Afghanistan dari Bandung

Farshad meningkatkan kondisi tubuhnya dengan memilih latihan privat.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pemain Persib Bandung, Farshad Noor.
Foto: Dok. Persib Bandung
Pemain Persib Bandung, Farshad Noor.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pemain asal Afghanistan, Farshad Noor, masih berada di Bandung setelah dicoret dari Persib. Selama di Bandung, Farshad meningkatkan kondisi tubuhnya dengan memilih latihan privat.

Pelatih Bengkel High Performance, Ridwan Firdaus, menjadi salah satu pelatih yang mendampingi Farshad selama tinggal di Bandung. Ia mengaku Farshad mengambil enam kali sesi latihan bersamanya.

"Dia sudah lima, enam kali berlatih. Kami berembuk dengan pelatih, kedatangan dia dengan kondisi 1,5 tahun tidak bertanding dan tidak berlatih," kata Ridwan di Pasteur, Kota Bandung, Rabu (5/5).

Farshad memang tidak sendiri, ada Frets Butuan dan pemain lain yang juga ikut latihan privat selama Persib diliburkan. Ridwan pun menyebut kedatangan Farshad memang dalam kondisi yang jauh dari kata baik.

"Karena di Belanda lockdown, jadi datang ke Indonesia dalam keadaan body fat yang tinggi," kata Ridwan.

Ridwan mengaku selama satu setengah bulan tinggal di Bandung, Farshad mengalami kemajuan yang pesat. Salah satu yang paling terlihat adalah berat badan Farshad turun 11 kilogram. "Sekarang sudah turun 11 kilogram, progress-nya dari mulai ball feeling, conditioning, dan kelincahan sudah mulai bagus," jelasnya.

Ridwan menyebut Farshad berencana pergi ke Maldives pada Sabtu (8/5) untuk bergabung dengan tim nasional Afghanistan. Afghanistan direncanakan akan bertemu dengan timnas Indonesia dalam laga uji coba pada 25 Mei mendatang.

Ridwan mengakui Farshad ingin saat laga itu berlangsung, kondisi tubuhnya sudah dalam keadaan prima. Karena hingga saat ini, keadaan Farshad belum begitu baik. "Saya kira belum, mungkin saat uji coba lawan tim nasional Indonesia bisa mencapai level kebugaran 80 persen," kata dia.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement