Jumat 07 May 2021 04:26 WIB

Rumah Zakat Berikan Kado Lebaran Yatim di Pasaman

KLY adalah salah satu program Rumah Zakat yang digulirkan setiap memasuki Ramadhan

Rumah Zakat salurkan KLY di Desa Berdaya Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat salurkan KLY di Desa Berdaya Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat

REPUBLIKA.CO.ID, PASAMAN -- Kado Lebaran Yatim atau KLY adalah salah satu program Rumah Zakat yang digulirkan setiap memasuki bulan Ramadhan. Program ini diperuntukkan kepada anak yatim di berbagai daerah di Indonesia.

Kali ini, penyaluran KLY dilakukan di Desa Berdaya Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat.

Dalam penyaluran yang dilakukan pada Jum’lat (30/4), ada 10 anak-anak yatim dan piatu yang akan diberikan paket KLY.

Bertempat di Masjid Al Falah Musus Nagari Ganggo Hilia, kegiatan ini juga diikuti oleh beberapa orang tua anak tersebut yang mendampingi anaknya menerima bingkisan tersebut.

Salah seorang orang tua anak yatim yang hadir pada sore hari itu adalah Yanti (24 tahun) yang mempunyai 2 orang perempuan yang masih balita yaitu Nadira dan Qiara yang ditinggal pergi selamanya oleh ayahnya beberapa tahun silam.

Ayah kedua anak itu meninggal dunia karena penyakit yang dideritanya disaat anaknya masih balita yang membutuhkan kasih sayang mesra dari sosok ayah seperti anak lainnya.

Dengan adanya kado lebaran yatim diharapkan bisa menjadi penawar dari kerinduan kepada ayah di bulan Ramadhan penuh berkah ini.

"Terima kasih Rumah Zakat telah memberikan kami kado lebaran," ucap Yanti.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement