Sabtu 08 May 2021 10:16 WIB

Yunani Bersiap Buka Lagi Museum dan Pantai

Yunani mulai awal April telah melonggarkan pembatasan yang dimulai November.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Friska Yolandha
Pengunjung beraktivitas di pantai Alimos, di pinggiran Kota Athena, Yunani, Selasa (4/5). Pemerintah Yunani akan membuka kembali pantai dan museum pekan depan.
Foto: AP Photo/Petros Giannakouris
Pengunjung beraktivitas di pantai Alimos, di pinggiran Kota Athena, Yunani, Selasa (4/5). Pemerintah Yunani akan membuka kembali pantai dan museum pekan depan.

REPUBLIKA.CO.ID, ATHENA -- Pemerintah Yunani akan membuka kembali pantai dan museum pekan depan. Pejabat Kesehatan Yunani mengatakan hal tersebut karena Yunani bersiap untuk membuka kembali aktivitas setelah penguncian wilayah mulai 15 Mei mendatang. 

Seperti dilansir Arab News pada Sabtu (8/5), pembukaan Museum akan dimulai pada 14 Mei atau sehari sebelum pembukaan aktivitas pascakarantina wilayah. Diikuti selanjutnya oleh bioskop luar ruangan berkapasitas rendah pada 21 Mei dan bioskop pada 28 Mei.

Baca Juga

Pemerintah Yunani mulai awal April telah melonggarkan pembatasan yang diberlakukan sejak November dengan membuka kembali toko retail kecuali mal. Langkah ini diikuti dengan pembukaan kembali sekolah menengah atas seminggu kemudian dan restoran serta kafe luar ruangan pada 3 Mei.

Gelombang ketiga pandemi menghantam Yunani dengan mayoritas lebih dari 10.000 kematian akibat virus di negara itu terjadi selama beberapa bulan terakhir. Negara ini telah mencatat lebih dari 350.000 kasus virus corona dalam populasi 10,8 juta. Lebih dari 3,4 juta vaksinasi telah dilakukan, dan lebih dari satu juta orang telah menerima dosis kedua. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement