Sabtu 08 May 2021 19:37 WIB

KIZI Gelar Bukber 100 Sahabat Yatim dan Dhuafa Pasar Minggu

KIZI merupakan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dari Yayasan Berkah.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko
Ratusan anak yatim mengikuti buka puasa bersama. (ilustrasi)
Foto: Republika/Yasin Habibi
Ratusan anak yatim mengikuti buka puasa bersama. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Klinik Zakat Indonesia (KIZI) berkolaborasi dengan Baznas (Bazis) DKI menggelar Ramadhan on The Road. Bersama-sama, mereka berbagi kepada sekitar 100 sahabat yatim dan dhuafa di daerah Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat, (7/5).

Kegiatan berbagi dengan sahabat yatim dan dhuafa ini merupakan rangkaian kegiatan dari program Ramadhan on The Road KIZI di tahun 2021. KIZI merupakan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dari Yayasan Berkah, klikzakat.com/klikdonasi.id, yang berkantor di sekitaran Mampang, Jakarta Selatan.  

Baca Juga

Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Eksekutif KIZI, Inggar Saputra. Dalam sambutannya, Inggar menyampaikan rasa bahagianya dimana KIZI dapat berbagi kebahagiaan bersama sahabat yatim dan dhuafa. 

"Sebuah kebahagiaan bagi Klinik Zakat Indonesia (KIZI) bisa berbagi kebahagiaan. Semoga kita semua mendapatkan berkah dari kegiatan ini. Serta menciptakan inspirasi bagi masyarakat agar terus menjadi pribadi yang bermanfaat," Kata Inggar Saputra dalam keterangan yang didapat Republika, Sabtu (8/5). 

Inggar menambahkan, program Ramadhan on The Road berbagi santunan kepada yatim dan dhuafa dimaksudkan agar mereka sahabat-sahabat yatim dan dhuafa tetap senantiasa sehat lahir dan batin. Pemberian santunan bagi dhuafa dan anak yatim diharap menciptakan manusia yang sehat lahir batin.

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement