Ahad 09 May 2021 15:26 WIB

Jelang Lawan West Brom, Arteta Berharap Dukungan Kroenke

Arteta menginginkan perubahan lebih besar lagi pada skuadnya.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Ratna Puspita
Pelatih Arsenal Mikel Arteta
Foto: AP / Tim Keeton, Pool
Pelatih Arsenal Mikel Arteta

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal Mikel Arteta berharap dukungan pemilik klub Stan Kroenke ketika menjamu West Brom dalam pertandingan Liga Inggris, di Stadion Emirates, Senin (10/5) dini hari WIB. Menurut Arteta, berbicara mengenai kondisi skuadnya yang membutuhkan pergantian. 

Ia mengakui sudah ada banyak perubahan pada Desember. Namun, Arteta menginginkan perubahan yang lebih besar lagi. "Hal-hal harus berubah dan pemilik akan mendukungnya," kata Arteta, dilansir dari sbs, Ahad (9/5).

Baca Juga

Arteta sedang dalam tekanan setelah Arsenal tersingkir dari Liga Europa. Arsenal disingkirkan Villarreal di semifinal. Tekanan untuk Arteta semakin kuat karena Arsenal terancam gagal tampil pada kompetisi Eropa untuk pertama kalinya sejak 1995/1996. Sebab, mereka kini duduk di posisi ke-10 dengan empat pertandingan sisa. 

Arsenal kalah dalam tujuh pertandingan kandang Liga Inggris pada musim in. Terakhir kali Arsenal kalah Sembilan pertandingan kandang dalam satu musim terjadi pada musim 1929/1930. Musim itu, Arsenal finis di urutan ke-14.

Terakhir kali Arsenal finis di empat besar Liga Inggris pada musim 2015/2016. Ketika itu mereka mengakhiri musim di posisi kedua di bawah Leicester City. Sebab itu, menurut Arteta, Arsenal sedang dikejar waktu untuk segera melakukan perubahan. 

Arteta khawatir jika margin dengan tim lain terlalu besar maka sulit untuk bersaing ke depannya. "Kami masih tepat waktu dan kami telah meletakkan beberapa pilar dan fondasi yang sangat kuat dalam beberapa bulan terakhir untuk melakukan apa yang harus kami lakukan,” ujarnya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement