Ahad 09 May 2021 23:24 WIB

Wamenag: Bangsa Indonesai Dukung Perjuangan Palestina

Wamenag menegaskan Masjid Al Aqsa adalah milik umat Islam

Red: Nashih Nashrullah
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi, menegaskan Masjid Al Aqsa adalah milik umat Islam
Foto: dok. Kemenag
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa’adi, menegaskan Masjid Al Aqsa adalah milik umat Islam

REPUBLIKA.CO.ID, WAMENAG— Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi, menegaskan bahwa bangsa Indonesia selalu berdiri di belakang perjuangan rakyat Palestina untuk memperoleh hak mereka sebagai negara dan bangsa yang merdeka dan berdaulat.

"Bangsa Indonesia selalu berdiri di belakang perjuangan rakyat Palestina. Prinsip bangsa Indonesia adalah menentang segala bentuk penjajahan di muka bumi karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan," ujar Wamenag dalam keterangan tertulisnya, Ahad (9/5).

Baca Juga

Dia mengatakan tindakan polisi Israel terhadap rakyat Palestina yang menembakkan peluru karet dan granat kejut ke arah pemuda Palestina di Masjid Al Aqsa Yerusalem adalah perbuatan sangat keji.

Apalagi pembubaran dan penembakan di Masjid Al-Aqsa itu di tengah kemarahan yang meningkat atas potensi penggusuran warga Palestina dari tanah yang diklaim para pemukim Yahudi.