Ahad 16 May 2021 10:41 WIB

Warga Masuk Kota Depok Usai Libur Lebaran Dites Antigen

Pemeriksaan antigen dilaksanakan oleh Dinkes Kota Depok dan puskesmas.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Wali Kota Depok Mohammad Idris.
Foto: Dok Pemkot Depok
Wali Kota Depok Mohammad Idris.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melakukan pemeriksaan antigen untuk mendeteksi penularan Covid-19 kepada warga yang hendak memasuki wilayahnya mulai 16 hingga 22 Mei 2021. Wali Kota Depok Mohammad Idris, mengatakan, kegiatan pemeriksaan antigen dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok dan puskesmas.

"Tim pengawas kecamatan dan kelurahan untuk melakukan koordinasi pelaksanaan kegiatan tersebut dan melaporkan secara periodik," kata Idris di Kota Depok, Jawa Barat, dalam siaran pers, Ahad (16/5).

Sesuai dengan instruksi Wali Kota Depok Mohammad Idris yang ditandatangani pada 14 Mei 2021, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) juga mendata warga yang memasuki Kota Depok selepas libur Lebaran.

"Melakukan pendataan dan operasi yustisi terhadap penduduk pendatang yang biasanya masuk Kota Depok setelah libur Lebaran," kata Idris.

Dia mengingatkan, pandemi Covid-19 belum berakhir dan meminta warganya melanjutkan ikhtiar dan doa untuk mencegah penularan Covid-19.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement