Senin 17 May 2021 18:30 WIB

Rodgers: Evans Absen Saat Leicester Sambangi Markas Chelsea

Leicester vs Chelsea pada pekan ke-37 Liga Primer Inggris musim 2020/2021.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
 Jonny Evans dari Leicester City.
Foto: EPA-EFE / Peter Powell
Jonny Evans dari Leicester City.

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers, mengonfirmasi Jonny Evans tidak akan tampil pada pertandingan melawan Chelsea. Kedua tim bertemu pada pekan ke-37 Liga Primer Inggris musim 2020/2021.

Duel tersebut berlangsung di markas the Blues, Stadion Stamford Bridge, Rabu (19/5) dini hari WIB. Sebelumnya pasukan Rodgers dan awak London Biru bertarung pada final Piala FA.

Leicester menjadi pemenang. Evans dan rekan-rekan unggul 1-0 atas Chelsea di Stadion Wembley dalam duel yang berakhir pada Ahad (16/5) dini hari WIB.

Evans, eks Manchester United, itu hanya bermain hingga menit ke-34. Rupanya yang bersangkutan mengalami cedera di bagian tumit.

"Kami akan lihat bagaimana keadaannya pada akhir pekan depan, tapi besok dia tidak akan terlibat," kata Rodgers dikutip dari laman resmi klubnya, Senin (17/5).

Kedua tim terlibat dalam persaingan memperebutkan tiket Liga Champions musim depan. Leicester City ada di posisi ketiga klasemen sementara. Dengan mengantongi 66 poin, the Foxes unggul dua angka atas Chelsea di urutan keempat. Terlihat keduanya dalam situasi aman.

Namun faktanya, apa pun bisa berubah dalam sekejap. Pasalnya Liverpool di tangga kelima terus mengintai.

The Reds mengoleksi 63 poin. Masih tersisa dua pertandingan lagi.

Rodgers menunjukkan ketenangan. Timnya baru saja meraih trofi Piala FA.

Setelah puas merayakannya, fokus awak Leicester kembali ke lapangan. Lawan yang sama menanti pemilik King Power Stadium. "Ada pekerjaan yang harus dilakukan. Secara fisik dan mental, kami siap memberikan yang terbaik," jelas Rodgers.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement