REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok, Siti Chaerijah menyatakan, minat baca warga Kota Depok setiap tahunnya terus meningkat. "Untuk minat membaca pada tahun 2018 sebesar 63,94 persen, 2019 64,88 persen, dan 2020 naik menjadi 66,37 persen," kata Siti di Kota Depok, Jawa Barat, Senin (17/5).
Menurut Siti, gemar dan minat baca pada anak-anak ditentukan juga oleh faktor lingkungan. Jika memang minat baca sudah ditumbuhkan sejak dini, sambung dia, diharapkan dapat terbentuk budaya membaca.
Siti mengatakan, kegiatan lomba mendongeng ternyata juga mampu meningkatkan minat baca pada anak-anak. Seperti yang dilakukan di Kecamatan Sukmajaya beberapa waktu lalu. "Kami sangat berharap wilayah lain dapat melakukan hal yang sama agar anak-anak Kota Depok semakin tinggi pengetahuan literasinya," ujarnya.
Siti menyebut, dengan meningkatnya minat baca pada anak-anak nantinya akan mempengaruhi literasi-literasi yang dimilikinya. Dia berharap, kondisi itu bisa terus meningkat ke depannya. "Alhamdulillah setiap tahunnya meningkat. Kondisi minat dan gemar baca di Kota Depok sudah baik," ucap Siti.