Nicolas Velez Hengkang dari PSS

Red: Fernan Rahadi

Pemain PSS Sleman Velez Nicolas Leandro (kiri) berusaha melewati hadangan pemain Persib Bandung Beckham Putra (kanan) pada Pertandingan Semifinal Leg ke-2 Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (19/4/2021).
Pemain PSS Sleman Velez Nicolas Leandro (kiri) berusaha melewati hadangan pemain Persib Bandung Beckham Putra (kanan) pada Pertandingan Semifinal Leg ke-2 Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (19/4/2021). | Foto: ANTARA/Mohammad Ayudha

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Nicolas Velez resmi mengundurkan diri dari skuat PS Sleman (PSS). Meski merasa berat karena dihadapkan dalam pilihan yang sulit, tapi Velez tetap harus mengambil keputusan terbaik dalam hidupnya.

"Sebagai manusia dan juga pemain bola, kita sering kali dihadapkan pada tantangan yang berbeda. Di sanalah kita harus dapat mengambil keputusan terbaik," kata Velez dalam siaran pers, Kamis (20/4).

"Saya sangat senang berada di PS Sleman, tapi saya harus mengambil keputusan dan kesempatan yang terbaik bagi saya dan keluarga," kata sang striker menambahkan.

Velez resmi diperkenalkan sebagai salah satu penggawa Super Elja pada 4 Maret 2021 lalu. Ia kemudian langsung berangkat ke Indonesia untuk memperkuat PSS di ajang Piala Menpora. 

Dalam turnamen pramusim tersebut, pemain berkebangsaan Argentina ini berhasil menyarangkan satu gol perdananya di laga kontra Persik Kediri pada Kamis (1/4) di Stadion Si Jalak Harupat Bandung.

"Momen yang paling berkesan tentu saat saya berhasil mencetak gol pertama untuk PSS. Saat kita berhasil menjadi semifinalis, rasanya sangat luar biasa untuk saya dan tim," ujar Velez.

Ucapan terima kasih pun disampaikan oleh Velez kepada klub hingga Sleman Fans. Meski singkat, tapi momen dan pengalamannya memperkuat PSS sangatlah berharga dalam hidupnya.

"Terima kasih banyak untuk semuanya. Saya sangat mengapresiasi dukungan yang telah diberikan selama saya berada di PSS. Saya yakin tim akan memberikan yang terbaik di musim ini, seperti yang dilakukan di Piala Menpora kemarin. Semua bermain dengan hati," katanya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Arema FC Resmi Kenalkan Pelatih Anyar

PSMS Siapkan Sejumlah Usulan di Kongres PSSI

Persiraja Mulai Berlatih Proyeksi Liga 1 pada 25 Mei

Beckham Nantikan Kepastian Liga 1 2021

Sambut Liga 1, Ini yang Disiapkan Manajemen PSS

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark