Jumat 21 May 2021 12:54 WIB

Johor Terbitkan Kebijakan Sholat Jumat Maksimal 50 Orang

Johor batasi jamaah sholat Jumat maksimal 50 orang.

Rep: Ratna Ajeng Tedjomukti/ Red: Agung Sasongko
Masjid Al-Attas, Johor Baru, Malaysia.
Foto: Artmelayu.com
Masjid Al-Attas, Johor Baru, Malaysia.

REPUBLIKA.CO.ID, JOHOR BAHRU -- Salah satu negara bagian Johor menerbitkan kebijakan untuk sholat jumat dan fardhu berjamaah, (21/5) jamaah maksimal yang diizinkan sebanyak 50 orang.

Sedangkan untuk sholat lainnya di masjid hanya diizinkan 20 orang saja. Arahan tersebut juga berlaku untuk kegiatan masjid dan surau hingga 7 Juni atau tanggal yang akan diumumkan kemudian oleh Dewan Agama Islam Johor (JAINJ). 

Baca Juga

Hal itu diinformasikan melalui pernyataan bersama Ketua Komite Urusan Agama Islam Johor Tosrin Jarvanthi, Mufti Johor Datuk Yahya Ahmad, dan Direktur Departemen Agama Islam Johor Datuk Md Rofiki Samsudin, Kamis (20/5).

Sebanyak 50 jamaah ini termasuk personel dan panitia masjid atau surau, namun pengelola bisa menyediakan ruang sholat bagi pemudik, asalkan harus menempatkan personel yang bisa memastikan prosedur operasi standar (SOP) dipatuhi.

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement