Selasa 25 May 2021 22:12 WIB

Wujudkan Lansia Sehat, Rumah Zakat Terus Hadirkan Posyandu

Para penerima manfaat sangat merasakan kemanfaatan program ramah lansia

Rumah Zakat dan UPZ PermataBank Syariah mengadakan kegiatan Posyandu Lansia di Desa Berdaya Manggungsari, Kabupaten Kendal.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat dan UPZ PermataBank Syariah mengadakan kegiatan Posyandu Lansia di Desa Berdaya Manggungsari, Kabupaten Kendal.

REPUBLIKA.CO.ID KENDAL -- Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan lansia, Rumah Zakat dan UPZ PermataBank Syariah mengadakan kegiatan Posyandu Lansia di Desa Berdaya Manggungsari, Kabupaten Kendal. Agenda yang rutin dilaksanakan setiap sebulan sekali ini adalah salah satu bagian dari bentuk nyata Rumah zakat dan UPZ PermataBank Syariah untuk membantu masyarakat khusunya lansia.

Kegiatan ini dilaksanakan dari jam 08.00-11.00 dan dihadiri sebanyak 38 orang, Sabtu (22/5). Beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam pelayanan kesehatan tersebut diantaranya pengecekan berat dan tinggi badan, cek tekanan darah meliputi asam urat, gula darah dan kolestrol, pendampingan bagi mereka yang membutuhkan penanganan lanjut, pemberian PMT, konsultasi kesehatan lansia serta senam lansia.

Para penerima manfaat sangat merasakan kemanfaatan program ramah lansia yang dgulirkan oleh Rumah zakat dan UPZ PermataBank Syariah tersebut. Seperti yang di ungkapkan oleh Mbah Karni (70tahun), dirinya sangat terbantu dengan adanya program ini.

Mbah Karni berharap semoga program ini bisa terus terlaksana agar para Lansia seperti dirinya bisa menikmati akses kesehatan  gratis mengingat kemampuan untuk periksa ketempat kesehatan seperti Rumah Sakit sangat terbatas.

"Alhamdulillah, sekarang sehat tak haruspergi kedokter..cukup datang ke posyandu lansia tiap bulan saya bisa kontrol kesehatan saya," ucap Mbah Karni.

Fasilitator Desa Berdaya Manggungsari (Wartono) menyampaikan bahwa Ke depan diharapkan program ini bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat khususnya lansia dhuafa yang berda di Desa Berdaya Manggungsari dan juga bisa berkolaborasi secara maksimal dengan pemerintah desa.

"Alhamdulillah program ini (ramah lansia ) sudah banyak yang merasakan kemnafaatannya dalam memberikan pelayanan kesehatan lansia. Terima kasih Rumah Zakat, terimakasih UPZ PermataBank Syaria,” ucap Wartono.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement