REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bersyukur dan berterima kasih kepada Menpora dan Kalpori yang sudah membantu serta memberikan izin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim 2021-2022.
"Alhamdulillah, terima kasih kepada bapak Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menpora Zainudin Amali dan Kapolri Listyo Sigit Prabowo. PSSI siap menggelar kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021-2022 dengan protokol kesehatan yang baik," kata Iriawan dalam keterangan pers yang diterima Republika.co.id, Senin (31/5).
Pada fase awal kompetisi, rencananya akan digelar tanpa penonton. Namun, nantinya status ini akan ditinjau ulang berdasarkan update perkembangan Covid-19 di seluruh Indonesia.
"Kami juga putuskan untuk kompetisi Liga 1 2021-2022 terpusat di Pulau Jawa dengan sistem bubble karena masih pademi Covid-19. PSSI berharap kompetisi nantinya berjalan lancar dan semua pihak dapat menerapkan protokol kesehatan dengan ketat," ujar Iwan Bule, sapaan akrabnya.
Sebelumnya, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo memberikan izin keramaian pertandingan Liga 1 dan Liga 2 yang rencananya digelar Juli 2021 hingga Maret 2022.
Pernyataan tersebut diungkapkan Kapolri saat memberikan surat rekomendasi keramaian kompetisi untuk PSSI yang diberikan kepada Menpora Zainudin Amali di Mabes Polri, Jakarta, pada Senin (31/5).
"Kami memutuskan memberikan izin keramaian dengan catatan tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat. Walau pemberian izin keramaian telah diberikan, namun pelaksanaan evaluasi akan tetap dilakukan," kata Listyo Sigit.