Kamis 03 Jun 2021 19:11 WIB

Begini Tampilan Mercedes Benz A 200 Rakitan Wanaherang

Karena tidak lagi dihadirkan secara CBU, A 200 ditawarkan Rp 751 juta

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Hiru Muhammad
MBDI meluncurkan Mercedes Benz A 200 Sedan rakitan Indonesia
Foto: eric iskandarsyah z
MBDI meluncurkan Mercedes Benz A 200 Sedan rakitan Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID JAKARTA--Apabila pada Oktober 2019 lalu, PT Mercedes Benz Distribution Indonesia (MBDI) menghadirkan A 200 Sedan lewat skema impor. Kini, MBDI mulai menghadirkan A 200 Sedan yang dirakit di Indonesia.

Presiden Direktur MBDI, Choi Duk Jun mengatakan, produk yang dirakit lewat fasilitas produksi Mercedes Benz di Wanaherang, Bogor ini merupakan A 200 Sedan Progressive Line. "Kehadiran produk rakitan lokal ini merupakan wujud komitmen kami dalam meningkatkan utlitas fasilitas produksi Mercedes Benz di Indonesia," kata Choi Duk Jun dalam peluncuran A 200 Sedan Progressive Line rakitan Indonesia di Jakarta pada Kamis (3/6).

Karena tak lagi dihadirkan lewat skema impor completely built up (CBU), maka produk ini mampu dihadirkan dengan harga yang lebih kompetitif. Lokalisasi produksi itu pun berhasil memangkas harga produk ini sekitar 6 hingga 10 persen.

Secara produk,  A 200 Sedan Progressive Line sendiri merupakan produk sedan kompak yang hadir dengan desain dinamis serta kemampuan akomodasi yang memadai. Eskterior pada mobil ini dikemas lewat tema sensual purity yang sporty sekaligus aerodinamis.

Sedan premium ini  menghadirkan nuansa kemewahan lewat desain dashboard avant-garde yang dipadukan dengan ambient lighting 64 warna. Selain itu, mobil inijuga ditunjang dengan sistem Merccedes Benz User Experrience (MBUX) dengan fitur artficial intelligence.

Soal sistem keamanan, mobil ini juga telah menerapkan active brake assist, cruise control dan active parking assisst with parktronic. Beragam keunggulan ini pun membuat mobil yang dipasarkan dengan harga Rp 751 juta off the road ini jadi alternatif yang menarik bagi para pecinta mobil sedan yang fungsional.

Soal dapurpacu, mobil ini ditunjang mesin 1,4 liter empat silinder segaris dengan output 163 daya kuda. Mesin itu dipadukan dengan transmisi 7G-DCT  sehingga mengantongi catatan akselerasi 0 hingga 100 kilometer/jam dalam 8,1 detik."Produk ini merupakan solusi bagi konsumen yang membutuhkan sedan sporty, kompak dan memiliki bagasi terpisah," katanya.

 

 

 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement