Sabtu 05 Jun 2021 06:47 WIB

Italia Bungkam Ceska 4-0 di Laga Pemanasan Euro 2020

Italia mengalahkan Republik Ceska 4-0 pada laga pemanasan Euro 2020.

Selebrasi penyerang Italia, Lorenzo Insigne usai mencetak gol ke gawang Ceko pada laga persahabatan Sabtu (5/6) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/ELISABETTA BARACCHI
Selebrasi penyerang Italia, Lorenzo Insigne usai mencetak gol ke gawang Ceko pada laga persahabatan Sabtu (5/6) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Italia mengalahkan Republik Ceska 4-0 pada laga pemanasan Sabtu (5/6) dini hari WIB. Kemenangan itu menjadi salah satu bukti kesiapan Gli Azzurri dalam menghadapi laga sesungguhnya yaitu Euro 2020 pekan depan.

Dilaporkan Reuters, penyerang Lazio, Ciro Immobile membuat tuan rumah unggul pada menit ke-23, ketika ia memanfaatkan umpan lemah dan menyapu bola ke gawang setelah sebelumnya melakukan gocekan di depan bek Ceko.

Baca Juga

Gelandang Inter Milan Nicolo Barella menggandakan keunggulan bagi Italia sebelum turun minum, ketika ia menggiring bola ke arah gawang dan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti.

Lorenzo Insigne yang merupakan pemain Napoli, menandai ulang tahunnya yang ke-30 dengan sebuah gol pada menit ke-66, ketika ia mengambil umpan Immobile dan mengirim tendangan kaki kanan yang tajam melewati kiper.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement