Selasa 08 Jun 2021 16:13 WIB

Alhamdulillah, Ruang Sholat Wanita Masjid di Dubai Dibuka

Ruang sholat wanita di masjid-masjid di Dubai kini dibuka.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Agung Sasongko
 Al Farooq, Masjid terbesar di Dubai yang juga difungsikan sebagai pusat studi Islam
Al Farooq, Masjid terbesar di Dubai yang juga difungsikan sebagai pusat studi Islam

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- Ruang sholat wanita di masjid-masjid di Dubai kini dibuka. Hal ini dikonfirmasi otoritas berwenang setempat melalui surat edaran yang dibagikan kepada para Imam di Uni Emirat Arab (UEA).

Surat edaran itu dikeluarkan oleh Departemen Layanan Keagamaan dari Departemen Urusan Islam dan Kegiatan Amal (IACAD), berjudul 'Pembukaan Kembali Aula Doa Wanita di semua Masjid Emirat Dubai'.

Baca Juga

"Karyawan masjid diminta untuk membuka kembali semua ruang sholat wanita di Emirat Dubai mulai dari sholat Ashar pada hari Senin, 7 Juni 2021," demikian bunyi surat itu.

Serangkaian tindakan pencegahan ketat yang sama untuk ruang sholat pria akan berlaku untuk ruang sholat wanita. Untuk diketahui, ruang sholat wanita telah ditutup selama lebih dari setahun, sejak UEA mengumumkan penangguhan sholat umum di tempat-tempat ibadah pada Maret tahun lalu di tengah meningkatnya jumlah kasus Covid.

 

Sementara masjid dibuka kembali untuk jamaah pria Juli lalu, ruang sholat untuk wanita tetap ditutup. Wanita di seluruh Dubai pun merasa senang atas kebijakan itu. Salah seorang perempuan warga Dubai, Seema Ansari mengatakan, ini seperti pintu keberkahan yang telah dibuka kembali.

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement