Rabu 09 Jun 2021 08:28 WIB

Jika Mau Lepas Bernardo Silva, City Bisa Dapatkan Saul

Saul Niguez dikabarkan mulai memikirkan untuk mengakhiri kiprahnya bersama Atletico.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Ekspresi gelandang bertahan Atletico Madrid, Saul Niguez usai mencetak gol. (ilustrasi)
Foto: EPA-EFE/JUANJO MARTIN
Ekspresi gelandang bertahan Atletico Madrid, Saul Niguez usai mencetak gol. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Gelandang asal Spanyol, Saul Niguez, dikabarkan mulai mempertimbangkan untuk mengakhiri kiprahnya bersama Atletico Madrid, yang telah terentang sejak 2008 silam. Di sisi lain, Los Rojiblancos juga siap melepas jebolan tim junior Atletico Madrid itu pada bursa transfer musim panas mendatang. 

Sejumlah klub top Eropa pun mulai masuk dalam pusaran rumor kepindahan gelandang berusia 26 tahun tersebut. Mulai dari Manchester United, Manchester City, Chelsea, Juventus, Paris Saint-Germain, hingga Bayern Muenchen dikabarkan siap menampung Saul. Demi bisa mendapatkan Saul, klub-klub tersebut dilaporkan harus bisa menyediakan nilai transfer tidak kurang dari 60 juta poundsterling. 

Baca Juga

Kendati begitu, dari deretan klub peminat Saul tersebut, City dikabarkan memiliki peluang untuk merekrut Saul tanpa perlu merogoh kocek sedalam 60 juta poundsterling. Atletico Madrid siap melepas Saul ke City tanpa perlu mengeluarkan uang sepeser pun, asalkan City rela melepas winger asal Portugal, Bernardo Silva. 

"Atletico Madrid telah menghubungi manajemen City soal kemungkinan pertukaran pemain secara langsung, yang melibatkan Saul dengan Bernardo Silva," tulis laporan The Times seperti dilansir 90 Min, Selasa (8/6). 

City dilaporkan belum memberikan respons terhadap penawaran juara La Liga musim lalu tersebut. Namun, pelatih City, Pep Guardiola, disebut-sebut tertarik dengan ide mendatangkan Saul guna menambah opsi pemain di lini tengah City pada musim depan. 

Kendati begitu, manajemen City justru disebut-sebut lebih memilih menyertakan Silva dalam negosiasi mendapatkan penyerang muda milik Atletico Madrid, Joao Felix. Silva diketahui mulai berpikir untuk meninggalkan City pada musim ini. 

Mulai jarang diturunkan oleh Guardiola menjadi salah satu pertimbangan winger berusia 26 tahun itu untuk menyudahi kiprah bersama City. Pada musim lalu, Silva tercatat hanya tampil di 45 laga di semua ajang. 

Catatan penampilan mantan winger AS Monaco ini menurun apabila dibandingkan musim 2019/2020 kala merumput di 52 partai di semua ajang. Secara khusus, di pentas Liga Primer Inggris musim lalu, Silva tercatat hanya tampil sebagai starter di 24 laga dari 36 kesempatan merumput. 

Terlepas dari penawaran pertukaran Saul dengan Silva yang dilakukan Atletico Madrid kepada City, Saul justru dikabarkan lebih memilih untuk bergabung bersama rival sekota City, Manchester United. Terlebih, pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer, disebut-sebut telah memasukan nama Saul sebagai salah satu incaran utama pada bursa transfer musim panas ini.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 12 11 0 1 40 29 33
2 Real Madrid Real Madrid 11 7 3 1 21 10 24
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 12 6 5 1 18 11 23
4 Villarreal Villarreal 11 6 3 2 20 1 21
5 Osasuna Osasuna 12 6 3 3 17 1 21
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement