REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Lionel Messi akan kembali memimpin timnas Argentina untuk bisa meraih kejayaan di ajang Copa America, tepatnya di pentas Copa America 2021. Selain Messi, tim Tango juga masih diperkuat sejumlah pemain senior, termasuk Sergio Aguero dan Angel di Maria.
Di Copa America 2021, Argentina akan diperkuat 28 pemain. Daftar penggawa tim besutan Lionel Scaloni itu pun sudah dicantumkan dalam laman resmi Federasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) selaku penyelenggara Copa America 2021. Rencananya, Argentina akan mengawali kiprahnya di Copa America 2021, dengan menghadapi Cile di laga perdana Grup A, Selasa (15/6) dini hari WIB.
''Messi tentu berharap bisa mengakhiri puasa gelar Argentina di pentas Copa America setelah terakhir kali menjadi juara pada 1993 silam. Trofi itu pun menjadi trofi bergengsi terakhir Argentina di pentas sepak bola internasional,'' tulis laporan SportsKeeda, Sabtu (12/6).
Digadang-gadang menjadi salah satu pemain terbaik di dunia dan bergelimang prestasi kala memperkuat Barcelona, Messi memang nyaris tidak pernah mampu membawa Albiceleste meraih prestasi mentereng, terutama di level senior. Pengoleksi enam gelar Ballon d'Or itu tercatat hanya mampu mengantarkan Argentina menjadi juara Piala Dunia U-20 dan medali emas Olimpiade 2008.
Prestasi terbaik pemain terbaik La Pulga bersama timnas senior Argentina adalah saat melaju ke partai final Piala Dunia 2014 dan dua kali tampil di partai final Copa America, tepatnya pada 2015 dan 2016. Sementara pada edisi terakhir Copa America, Argentina harus puas finis di peringkat ketiga terbaik.
Selain Messi, Argentina juga diperkuat oleh sejumlah pemain gaek, Sergio Aguero dan Angel di Maria. Sementara Aguero telah mengemas 97 caps bersama Albiceleste, Di Maria sudah tampil di 105 laga bersama Argentina di semua ajang. Ketiganya merupakan penggawa andalan Argentina saat meraih medali emas cabang olahraga sepak bola Olimpiade 2008.
Namun, salah satu sorotan utama dalam skuad Argentina di Copa America 2021 adalah keputusan pelatih Lionel Scaloni untuk tidak menyertakan pemain sayap Sevilla, Lucas Ocampos. Padahal, Ocampos tercatat masih memperkuat tim Tango di laga kontra Cile pada babak kualifikasi Piala Dunia 2022, awal bulan ini.
Tidak hanya itu, nama pemain bertahan Tottenham Hotspur, Juan Foyth, juga tidak disertakan di skuad teranyar Argentina tersebut. Blunder yang dibuat Foyth kala Argentina di tahan imbang Kolombia, 2-2, di kualifikasi Piala Dunia 2022, awal bulan ini, membuat pemain yang dipinjamkan ke Villarreal pada musim lalu itu dicoret dari skuad Albicelete.
Berikut skuad Argentina di Copa America 2021
Penjaga Gawang:
Franco Armani, Emiliano Martinez, Juan Musso, dan Agustin Marchesin.
Pemain Belakang:
Gonzalo Montiel, Nicolas Otamendi, German Pezzella, Nicolas Tagliafico, Lucas Martinez Quarta, Marcos Acuna, Lisandro Martinez, Nahuel Molina Lucero, dan Cristian Romero.
Pemain Tengah:
Leandro Paredes, Giovani Lo Celso, Exequiel Palacios, Nicolas Gonzalez, Guido Rodriguez, Rodrigo De Paul, Alejandro Gomez, Angel Correa, dan Nicolas Dominguez. Pemain Depan: Lionel Messi, Lautaro Martinez, Angel Di Maria, Joaquin Correa, Sergio Aguero, dan Lucas Alario.