Senin 14 Jun 2021 10:32 WIB

ASN Pesan Wakaf SWR002 Rp 1 Miliar di BSI

50 wakif ASN memesan SWR senilai Rp 1 miliar.

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Fuji Pratiwi
Direktur Sales & Distribution BSI, Anton Sukarna. Anton mengatakan, 50 wakif ASN memesan SWR senilai Rp 1 miliar melalui BSI.
Foto: darmawan / republika
Direktur Sales & Distribution BSI, Anton Sukarna. Anton mengatakan, 50 wakif ASN memesan SWR senilai Rp 1 miliar melalui BSI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkomitmen meningkatkan literasi wakaf uang di kalangan Aparatur Sipil Negara.

Direktur Sales & Distribution BSI, Anton Sukarna mengatakan, BSI telah melakukan kolaborasi dengan Kementerian Keuangan untuk melakukan sosialisasi dan edukasi secara rutin. "Ini dilakukan kepada masyarakat dan instansi pemerintahan terkait penawaran Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) Ritel seri SWR002," kata Anton kepada Republika, Senin (14/6).

Baca Juga

Dalam sosialisasi ini, BSI juga mengundang para pegawai atau aparatur sipil negara untuk dapat ikut serta. Anton mengatakan, dari data pekerjaan, secara nominal dan jumlah, wakif didominasi oleh Pegawai Swasta diikuti oleh PNS/ASN dengan jumlah wakif 50 orang senilai sekitar Rp 1 miliar.

Menurutnya, minat masyarakat terhadap Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) cukup bagus. Pemesan Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) Ritel seri SWR002 atau wakif di BSI sendiri mayoritas berjenis kelamin perempuan dengan rentang usia berada pada Generasi X (40 - 54 tahun).

Menurut total penghimpunan, wakif individu baru juga didominasi oleh Generasi X yakni 44,96 persen, diikuti oleh Generasi Y/Milenial sekitar 37,69 persen. Berdasarkan generasi, wakif Generasi X mendominasi pemesanan dengan total nominal sebesar Rp 8,64 miliar dan jumlah wakif sebanyak 265 orang.

Jumlah nominal pemesanan dari Generasi Y/Millenial sebesar Rp 3,53 miliar dari 217 wakif. Sementara itu, tidak ada wakif dari Generasi Z yang membeli SWR002.

Menurut keterangan Kementerian Keuangan, BSI adalah mitra distribusi dengan jumlah wakif terbanyak yakni 315

wakif atau menempati porsi 53,03 persen dari total penghimpunan yakni Rp 24,14 miliar. Berdasarkan keseluruhan hasil pemesanan SWR002, masih terlihat potensi yang sangat besar dari penerbitan CWLS Ritel yang dapat digali lebih dalam, termasuk di kalangan ASN/PNS/Polri/TNI yang jumlahnya jutaan.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement