Rabu , 16 Jun 2021, 00:55 WIB

Portugal Gilas Hungaria 3-0, Ronaldo Cetak Dua Gol

Rep: Rizky Suryarandika / Red: Ratna Puspita
Cristiano Ronaldo dari Portugal beraksi selama pertandingan sepak bola babak penyisihan grup F UEFA EURO 2020 antara Hongaria dan Portugal di Budapest, Hongaria, 15 Juni 2021.
Foto EPA-EFE/HUGO DELGADO

Cristiano Ronaldo dari Portugal beraksi selama pertandingan sepak bola babak penyisihan grup F UEFA EURO 2020 antara Hongaria dan Portugal di Budapest, Hongaria, 15 Juni 2021.

Hungaria tampak kehilangan semangat bermain setelah kebobolan satu gol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Portugal sukses memperoleh tiga poin usai menuntaskan perlawanan Hungaria 0-3 dalam laga pembuka Grup F Euro 2020 pada Rabu (16/6). Hungaria tampak kehilangan semangat bermain setelah kebobolan satu gol.

Diogo Jota mengawali gempuran Portugal lewat dribble solo, namun lini pertahanan Hungaria berhasil menghentikannya. Pada giliran selanjutnya, tembakan Jota sukses diamankan Peter Gulacsi. Atas serangan bertubi-tubi ini, anak asuhan Marco Rossi mesti bermain defensif.

Baca Juga

Selama 20 menit babak pertama, Cristiano Ronaldo mengomandoi serangan Portugal. Berkali-kali ia menyodorkan umpan atau membuat peluangnya sendiri. Hanya saja, satu peluang emas sia-sia lantaran Gulacsi sigap di bawah mistar.

Pada menit ke-37, Hungaria mendapat peluang satu-satunya melalui Adam Szalai yang membuka ruang di depan mulut gawang usai  menyambut umpan hasil tendangan bebas. Namun sundulan akuratnya dapat dimentahkan Rui Patricio.

Portugal tak kunjung mencetak gol walau berkali-kali mencipta peluang. Jelang turun minum, kesempatan yang didapat Ronaldo dan Jota di muka gawang masih gagal dimanfaatkan maksimal.

Pada 15 menit awal babak kedua, Hungaria tampil lebih percaya diri. Serangan beberapa kali dibuat oleh Adam Szalai dan Attila Szalai meski belum berbuah gol. Tembakan Roland Sallai nyaris berujung gol kalau kiper Portugal tak punya respons cemerlang.

Adapun, Portugal terus mencoba peruntungan menghasilkan gol lewat usaha Bernardo Silva, Bruno Fernandes, dan Ronaldo. Sayangnya, dewi fortuna belum berpihak kepada mereka.

Portugal hampir mendapat hak tendangan penalti usai dugaan handball oleh pemain Hungaria di menit ke-76. Wasit memutuskan tak ada penalti setelah menggunakan VAR.

Semenit berselang, petaka hampir saja menimpa Portugal. Beruntung gol yang dihasilkan Szabolcs Schon dianulir wasit karena pelanggaran offside.

Portugal akhirnya unggul di menit ke-85 lewat Raphael Guerreiro yang melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti. Tembakannya terpantulkan hingga masuk melewati penjaga gawang. Keunggulan Portugal bertambah dua menit berselang berkat tendangan penalti yang sukses dimanfaatkan Ronaldo buah pelanggaran Willi Orban.

Ronaldo kembali mencatatkan nama di papan skor saat perpanjangan waktu. Pemain Juventus itu mampu melesatkan bola dengan tenang ke gawang Hungaria setelah lolos dari jebakan offside

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
cristiano ronaldo piala eropa 2020 euro 2020 timnas portugal fernando santos hungaria vs portugal hongariavsportugaleuro2020 puskas arena uefa jadwal euro 2020 jadwal siaran langsung euro 2020 timnas hungaria hongariavsperanciseuro2020 portugalvsjermaneuro2020
Berita Terpopuler
Berita Lainnya