Rabu 16 Jun 2021 22:09 WIB

Vaksinasi Covid-19 Indramayu Terkendala Distribusi Vaksin

Saat ini, vaksinasi Covid-19 tahap dua Indramayu baru capai 15 persen dari target.

Red: Nora Azizah
Saat ini, vaksinasi Covid-19 tahap dua Indramayu baru capai 15 persen dari target.
Foto: EPA-EFE/BAGUS INDAHONO
Saat ini, vaksinasi Covid-19 tahap dua Indramayu baru capai 15 persen dari target.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Juru Bicara Juru Bicara Vaksinasi Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Wawan Ridwan, menyatakan, vaksinasi COVID-19 tahap dua di daerah itu hingga pertengahan Juni 2021 masih berkisar 15 persen dari target yang telah ditentukan. Hal ini dikarenakan distribusi vaksin mengalami kendala.

"Kami di Kabupaten Indramayu sempat dua pekan tidak melakukan vaksinasi, karena vaksin tidak ada," katanya di Indramayu, Rabu (16/6).

Baca Juga

Ia mengatakan, vaksinasi tahap dua untuk pelayan publik dan orang lanjut usia (lansia) hingga pertengahan Juni 2021 baru mencakup 15 persen atau 40 ribu orang dari target 263 ribu. Menurutnya 40 ribu orang tersebut telah melaksanakan vaksinasi secara lengkap yaitu dua dosis.

Sedangkan untuk yang satu dosis sudah 90 ribu orang. Ia menjelaskan, vaksinasi di Kabupaten Indramayu, sangat bisa dibilang lambat, hal ini dikarenakan distribusi vaksin menjadi hambatan utama, di mana yang seharusnya per dua pekan sekali, tapi kenyataannya hingga tiga pekan, bahkan sempat tidak ada vaksin.

"Kadang sampai ke sini (Kabupaten Indramayu) tiga minggu, ini faktor distribusi," katanya.

Ia mengatakan, untuk kesiapan sumber daya manusia (SDM) dan tempat vaksinasi sangat siap, di mana Kabupaten Indramayu sendiri memiliki 49 puskesmas dan itu sangat cukup. Akan tetapi kendala yang dialami oleh Pemkab Indramayu, yaitu distribusi dan ketersediaan vaksin serta alokasi vaksin yang jauh lebih sedikit dibandingkan dengan daerah lain.

"Alokasi vaksin kita sedikit, kalau dibandingkan dengan Kabupaten Cirebon yang jumlah penduduknya hampir sama saja bisa dua sampai tiga kali lipatnya," katanya.

Padahal antusias masyarakat untuk divaksin cukup tinggi, apalagi saat ini penyebaran COVID-19 di Kabupaten Indramayu sedang mengalami peningkatan.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اِنْ تَكْفُرُوْا فَاِنَّ اللّٰهَ غَنِيٌّ عَنْكُمْ ۗوَلَا يَرْضٰى لِعِبَادِهِ الْكُفْرَۚ وَاِنْ تَشْكُرُوْا يَرْضَهُ لَكُمْۗ وَلَا تَزِرُ وَازِرَةٌ وِّزْرَ اُخْرٰىۗ ثُمَّ اِلٰى رَبِّكُمْ مَّرْجِعُكُمْ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَۗ اِنَّهٗ عَلِيْمٌ ۢبِذَاتِ الصُّدُوْرِ
Jika kamu kafir (ketahuilah) maka sesungguhnya Allah tidak memerlukanmu dan Dia tidak meridai kekafiran hamba-hamba-Nya. Jika kamu bersyukur, Dia meridai kesyukuranmu itu. Seseorang yang berdosa tidak memikul dosa orang lain. Kemudian kepada Tuhanmulah kembalimu lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan. Sungguh, Dia Maha Mengetahui apa yang tersimpan dalam dada(mu).

(QS. Az-Zumar ayat 7)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement