Rabu 16 Jun 2021 23:30 WIB

Alquran dan Sunnah Juga Mendorong Pentingnya Ijtihad

Ijtihad merupakan cara menggali kesimpulan hukum dalam Alquran dan sunnah

Rep: Fuji E Permana/ Red: Nashih Nashrullah
Ijtihad merupakan cara menggali kesimpulan hukum dalam Alquran dan sunnah. Ilustrasi alquran
Foto: republika
Ijtihad merupakan cara menggali kesimpulan hukum dalam Alquran dan sunnah. Ilustrasi alquran

FREPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA –  Dalam tulisan sebelumnya dijelaskan mengapa ijtihad dibutuhkan dalam menentukan syariat atau hukum dari suatu perkara. Padahal sudah ada Alquran dan sunnah sebagai pedoman. 

Ustadz Ahmad Sarwat Lc dalam buku berjudul "Sudah Ada Quran-Sunnah Mengapa Harus Ijtihad?" terbitan Rumah Fiqih Publishing menjelaskan bahwa Alquran dan sunnah ternyata memerintahkan manusia untuk melakukan ijtihad.  

Baca Juga

"Jangan dikira tindakan berijtihad itu sekadar ulah orang-orang kurang kerjaan yang niatnya mau menambah-nambahi agama. Justru berijtihad itu adalah sebuah ibadah yang diperintahkan oleh Alquran dan sunnah," kata Ustadz Sarwat dalam bukunya.

Ustadz Sarwat menegaskan, kedua sumber hukum Islam itu tidak melarang berijtihad. Justru sebaliknya, keduanya memerintahkan orang-orang yang memang punya keahlian untuk berijtihad.