Ahad 20 Jun 2021 09:20 WIB

Asrama Sekolah Perhubungan akan Jadi Tempat Isolasi Covid-19

Asrama sekolah jadi tempat isolasi mandiri pegawai Kemenhub yang positif Covid-19

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Nur Aini
 Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan gedung asrama sekolah perhubungan akan menjadi tempat isolasi Covid-19. Hal itu khususnya di Sekolah Tinggi Transportasi Darat/Perguruan Tinggi Transportasi Darat Indonesia (STTD-PTDI), Bekasi. 

Budi mengatakan akan menjadikan gedung asrama sekolah sebagai tempat isolasi mandiri para pegawai Kemenhub yang terpapar Covid-19.“Kalau ada masyarakat sekitar yang terpapar Covid-19 juga bisa dibawa ke sini," kata Budi dalam pernyataan tertulisnya, Sabtu (19/6). 

Baca Juga

Dia menuturkan, upaya tersebut dilakukan untuk membantu memfasilitasi penderita Covid-19 di tengah tingginya tingkat keterisian tempat tidur di sejumlah rumah sakit dan tempat isolasi Covid-19. Budi memastikan, gedung asrama tersebut akan diberikan pelayanan yang baik . 

Gedung asrama STTD-PTDI memiliki empat lantai yang dapat menampung 188 orang. "Gedung ini akan disediakan dokter untuk merawat jika ada kondisi pasien yang memburuk," ujat Budi. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement