Senin 21 Jun 2021 19:32 WIB

Pakar UGM Sebut Vaksin Cukup Lindungi dari Varian Delta

Tetap ada risiko infeksi bagi mereka yang sudah mendapatkan dosis penuh vaksin Covid.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Dwi Murdaningsih
Vaksin Covid-19 (ilustrasi)
Foto: PixaHive
Vaksin Covid-19 (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Ketua Kelompok Kerja Genetik Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM, Gunadi mengatakan, vaksin masih cukup melindungi seseorang dari Varian Covid-19 Delta. Walaupun begitu, ia tidak menampik bahwa tetap ada risiko infeksi bagi mereka yang sudah mendapatkan dosis penuh vaksin Covid-19.

"Penelitian terbaru iya, masih cukup protektif terhadap Covid-19 meskipun turun. Risiko infeksi tetap ada meskipun sudah divaksin. Vaksinasi jauh lebih baik daripada tidak divaksinasi.," kata Gunadi di Kompleks Kepatihan, Yogyakarta, Senin (21/6).

Baca Juga

Gunadi menuturkan, berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Inggris, seseorang yang sudah divaksin akan mengalami gejala yang lebih ringan jika terpapar Varian Delta. Sehingga, tidak membutuhkan penanganan penanganan intensif di rumah sakit.

"Sehingga dia dia tidak harus masuk rumah sakit, isolasi mandiri (bisa)," katanya.