Selasa 22 Jun 2021 06:15 WIB

Seperti Apa Dajjal? Ini 10 Ciri-Ciri Fisik Dajjal

Dajjal mempunyai sejumlah ciri fisik yang tak lazim

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Nashih Nashrullah
Dajjal mempunyai sejumlah ciri fisik yang tak lazim. Dajjal/ilustrasi
Foto: conmedisys.com
Dajjal mempunyai sejumlah ciri fisik yang tak lazim. Dajjal/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, — Munculnya dajjal merupakan salah satu randa hari Kiamat. Dajjal merupakan manusia yang mengingkari Allah SWT dan Rasululullah SAW.

Kaum Muslimin pun diperintahkan untuk menjauhi dan tidak terpengaruh dengan fitnah Dajjal agar dapat selamat di hari akhir.  Beberapa ciri-ciri fisik dajjal pernah disebutkan Rasulullah, di antaranya, 

Baca Juga

Pertama, tubuh dan kekuatannya besar

حَدَّثَنَا يَحْيَى بْنُ بُكَيْرٍ حَدَّثَنَا اللَّيْثُ عَنْ عُقَيْلٍ عَنْ ابْنِ شِهَابٍ عَنْ سَالِمٍ عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ عُمَرَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ بَيْنَا أَنَا نَائِمٌ أَطُوفُ بِالْكَعْبَةِ فَإِذَا رَجُلٌ آدَمُ سَبْطُ الشَّعَرِ يَنْطُفُ أَوْ يُهَرَاقُ رَأْسُهُ مَاءً قُلْتُ مَنْ هَذَا قَالُوا ابْنُ مَرْيَمَ ثُمَّ ذَهَبْتُ أَلْتَفِتُ فَإِذَا رَجُلٌ جَسِيمٌ أَحْمَرُ جَعْدُ الرَّأْسِ أَعْوَرُ الْعَيْنِ كَأَنَّ عَيْنَهُ عِنَبَةٌ طَافِيَةٌ قَالُوا هَذَا الدَّجَّالُ أَقْرَبُ النَّاسِ بِهِ شَبَهًا ابْنُ قَطَنٍ رَجُلٌ مِنْ خُزَاعَةَ

Telah menceritakan kepada kami Yahya bin Bukair telah menceritakan kepada kami Al Laits dari 'Uqail dari Ibnu Syihab dari Salim dari 'Abdullah bin Umar, bahwasanya Rasulullah SAW bersabda, "Ketika aku tidur, aku bermimpi thawaf di Kabah, tak tahunya ada seseorang yang rambutnya lurus, kepalanya meneteskan atau mengalirkan air.

Maka saya bertanya, 'Siapakah ini? ' Mereka mengatakan,  'Ini Isa bin maryam.' Kemudian aku menoleh, tak tahunya ada seseorang yang berbadan besar, warnanya kemerah-merahan, rambutnya keriting, matanya buta sebelah kanan, seolah-olah matanya anggur yang menjorok. Mereka menjelaskan, 'Sedang ini adalah dajjal, manusia yang paling mirip dengannya adalah Ibnu Qaththan, laki-laki dari bani Khuza'ah.'" (HR Bukhari)

Kedua, usianya terlihat muda

غَيْرُ الدَّجَّالِ أَخْـوَفُنِي عَلَيْكُمْ، إِنْ يَخْرُجْ وَأَنَا فِيكُمْ فَأَنَا حَجِيجُهُ دُونَكُمْ، وَإِنْ يَخْرُجْ وَلَسْتُفِيكُمْ فَامْرُؤٌ حَجِيجُ نَفْسِهِ، وَاللهُ خَلِيفَتِي عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ، إِنَّهُ شَابٌّ قَطَطٌ

"Bukan Dajjal yang aku khawatirkan akan memudaratkan kalian. Karenajika Dajjal muncul, sedangkan aku masih berada di antara kalian, maka akulah yang akan menghadapinya, bukan kalian. Jika dia muncul, sedangkan saya tidak lagi berada di antara kalian, maka setiap orang muslim wajib membela dirinya, dan Allah-lah yang menjaga setiap orang muslim sepeninggalku. Sesungguhnya Dajjal adalah seorang yang berusia muda” 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement