Selasa 22 Jun 2021 13:57 WIB

Suarez Senang Kinerja Uruguay Lawan Cile, tapi...

Uruguay bermain imbang 1-1 lawan Vile pada laga Grup A Copa America 2021.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Penyerang Uruguay Luis Suarez dalam pertandingan melawan Cile di Copa America 2021.
Foto: EPA-EFE/Raul Martinez
Penyerang Uruguay Luis Suarez dalam pertandingan melawan Cile di Copa America 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, CUIABA -- Uruguay kembali gagal meraih kemenangan dalam lanjutan Copa America 2021. La Celeste ditahan imbang Cile 1-1 pada laga kedua Grup A di Arena Pantanal, Cuiaba, Brasil, Selasa (22/6) pagi WIB.

Armada La Roja unggul terlebih dahulu pada menit ke-26. Tendangan keras Eduardo Vargas merobek jala Fernando Muslera.

Baca Juga

Tersengat situasi tersebut, La Celeste merespons. Barulah pada menit ke-66, skuat polesan Oscar Tabarez menyamakan kedudukan. Berawal dari sepak pojok yang diambil Facundo Torres, bola dikirmkan ke kotak penalti Chile. Matis Vecino langsung menyambut bola yang datang dengan sundulan. Setelahnya terjadi duel antara Luis Suarez dengan Arturo Vidal, sebelum gawang La Roja bergetar. Gol ini tercatat sebagai bunuh diri Vidal.

"Kami senang dengan kinerja tim hari ini, tapi kami tahu ada banyak yang harus kami tingkatkan," kata Suarez, dikutip dari AP.

Pada menit ke-85, penggawa Cile Erick Pulgar mengalami cedera. Ia harus menjalani perawatan di luar lapangan.

Pelatih Martin Lasarte tak bisa memasukkan pengganti Pulgar. Pasalnya ia sudah melakukan lima pergantian pemain.

Jadinya, selama beberapa menit terakhir, Cile bermain dengan 10 orang. Uruguay tak mampu memanfaatkan momentum tersebut.

"Sepanjang 90 menit kami tidak agresif. Tapi pada akhirnya, kami menahan mereka dengan baik," ujar kiper La Roja Claudio Bravo.

Hasil di Arena Pantanal membuat Chile tertahan di posisi kedua klasemen sementara. Anak asuh Lasarte mengoleksi lima poin dari tiga pertandingan.

Uruguay masih di tangga keempat. Setelah menjalani dua laga, Edinson Cavani dan rekan-rekan baru mengumpulkan sebiji angka.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement