Rabu 23 Jun 2021 14:11 WIB

153 Nakes di RS Houston AS Dipecat karena Tolak Vaksinasi

Houston Methodist Hospital mewajibkan lebih dari 25 ribu karyawannya untuk vaksinasi

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nur Aini
Vaksinator menyuntikan vaksin Covid-19, ilustrasi
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Vaksinator menyuntikan vaksin Covid-19, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON – Setidaknya 153 karyawan di Houston Methodist Hospital, Texas, Amerika Serikat (AS), dipecat atau mengundurkan diri pada Selasa (22/6). Hal itu terjadi karena mereka menolak vaksinasi Covid-19.

 

Baca Juga

Sebanyak 153 karyawan yang dipecat atau mengundurkan diri itu terdiri atas dokter dan perawat. Houston Methodist Hospital memberi tenggat waktu hingga Selasa tengah malam agar mereka divaksinasi. “Karyawan yang tak memenuhi tenggat waktu diberhentikan efektif hari ini,” kata juru bicara Houston Methodist Hospital Gale Smith, dikutip laman the Charlotte Observer.

 

Ada pula tenaga kesehatan yang pekerjaannya ditangguhkan. Menurut Smith, mereka yang ditangguhkan dapat bekerja kembali setelah mematuhi peraturan wajib vaksinasi Covid-19. Smith mengungkapkan para pemimpin rumah sakit tidak menyesali kebijakan tersebut meskipun telah menarik perhatian nasional. “Pasien selalu menjadi yang utama dan akan selalu seperti itu,” ucapnya.

 

Bulan lalu, perawat Jennifer Bridges dan 116 karyawan yang ditangguhkan menggugat Houston Methodist Hospital di pengadilan federal. Mereka menuding vaksin yang hendak diberikan pihak rumah sakit kepada mereka masih eksperimental. Padahal, vaksin tersebut sudah memperoleh persetujuan dari US Food and Drug Administration.

 

Seorang hakim federal Texas menolak gugatan tersebut. “Ini (vaksinasi) adalah pilihan yang dibuat untuk menjaga staf, pasien, dan keluarga mereka lebih aman,” kata Hakim Distrik AS Lynn Hughes dalam putusannya.

 

Para karyawan Houston Methodist Hospital terkait kemudian mengajukan banding ke Pengadilan Banding AS. Belum jelas seberapa cepat pengadilan akan menangani kasus tersebut.

Pada April lalu, Houston Methodist Hospital mulai mewajibkan lebih dari 25 ribu karyawannya di seluruh Texas mengikuti vaksinasi Covid-19. Ia mengeklaim sebagai rumah sakit pertama di AS dengan mandat vaksin Covid-19. Mereka yang tak memberikan bukti vaksinasi pada 7 Juni atau tak mengajukan pengecualian berdasarkan kondisi medis atau keyakinan agama, diskors tanpa bayaran selama dua pekan.

 

Pada April lalu, Houston Methodist Hospital memecat dua manajer karena menolak vaksinasi. Kemudian pada Juni, mereka menangguhkan 178 karyawannya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement