REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meski Jordi Alba sudah telah menginjak usia 32 tahun, tetapi bek kiri Barcelona ini masih menggoda di pasar transfer. Menurut laporan Mundo Deportivo, Rabu (23/6), Inter Milan menginginkan dia pada musim panas ini.
Inter tidak mau menunggu waktu yang tepat ketika kondisi keuangan membaik karena mereka membutuhkan sekali bek kiri untuk memperkuat sektor kiri skuadnya. Musim panas lalu, Inter sebenarnya berusaha membeli Junior Firpo dari Barcelona, dengan cara memberikan Lautaro Martinez sebagai bagian dari tukar menukar pemain. Namun keinginan itu tak kesampaian.
Kini, klub Serie A itu mengalihkan perhatian kepada Jordi Alba. Dengan kualitas tak diragukan, Alba akan dikontrak sampai 2024.
Presiden Barcelona Joan Laporta sudah menegaskan akan mengawali lembaran baru di klub dengan menyatakan selain Lionel Messi, Marc-Andre ter Stegen dan pemain -pemain yang baru dibeli, tidak ada jaminan mereka bertahan. Situasi ekonomi Barcelona juga membuat hengkang menjadi keharusan.
Alba saat ini menjadi bagian tim Luis Enrique dalam Euro 2020, dan bersiap menghadapi laga menentukan melawan Slovakia di La Cartuja, Sevilla. Alba sudah menyatakan hasrat untuk pensiun di Barcelona, tapi insentif pajak di Italia bisa menggodanya untuk pindah ke Negeri Piza.