Rabu 23 Jun 2021 23:38 WIB

Liverpool tak Izinkan Salah Bela Mesir di Olimpiade Tokyo

Salah yang kini berusia 29 tahun sempat membela Mesir dalam Olimpiade London 2021.

Penyerang Liverpool Mohamed Salah.
Foto: Michael Regan/Pool via AP
Penyerang Liverpool Mohamed Salah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Liverpool tidak mengizinkan penyerangnya, Mohammed Salah, membela Mesir dalam Olimpiade Tokyo bulan depan, demikian dikonfirmasi ketua interim federasi sepak bola Mesir EFA, Ahmed Megahed. "Liverpool sudah menginformasikan kami bahwa mereka tidak mengizinkan Salah main di Olimpiade," kata Megahed kepada stasiun televisi Mesir, ON Time Sports, dikutip Reuters, Rabu (23/6).

"Salah ingin bermain dan dia bilang akan mengupayakannya dalam dua-tiga hari ke depan sebelum ada keputusan akhir," ujarnya menambahkan.

Baca Juga

Salah yang kini berusia 29 tahun sempat membela Mesir dalam Olimpiade London 2021. Ia mencetak tiga gol Pasukan Firaun dalam penyisihan grup melawan Brasil, Selandia Baru dan Belarusia, sebelum mereka disingkirkan Jepang.

Di Olimpiade Tokyo, Mesir masuk ke Grup C bersama dua kali peraih medali emas Argentina, peraih emas 1992 Spanyol dan Australia.

Cabang olahraga sepak bola dalam Olimpiade dikhususkan untuk tim nasional U-23, tetapi tiga pemain yang usianya lebih tua diizinkan masuk skuad.

FIFA sejak lama menyatakan, klub tidak diwajibkan mengizinkan pemain-pemain mereka yang usianya di atas 23 tahun untuk ambil bagian ketika dipanggil negaranya memperkuat skuad Olimpiade.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement