Kamis 24 Jun 2021 14:55 WIB

Warna Baru Musik The Rain di Lagu 'Aku Siap!'

The Rain merilis lagu baru dengan warna musik yang berbeda.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Grup musik The Rain perkenalkan lagu baru berjudul Aku Siap!.
Foto: Dok Massive Music
Grup musik The Rain perkenalkan lagu baru berjudul Aku Siap!.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- The Rain menawarkan warna musik baru di lagu teranyarnya, "Aku Siap!". Lagu memiliki isian vokal yang sangat penuh dengan harmoni dan kemasan musik yang belum pernah digarap The Rain sebelumnya.

Hal itu dirasakan para personelnya, Indra Prasta (vokal utama, gitar), Iwan Tanda (gitar, vokal), Ipul Bahri (bass, vokal), dan Aang Anggoro (drum, vokal). Aang menyebut, The Rain adalah band yang sangat guitar-oriented.

Baca Juga

"Di lagu ini kita sama sekali tidak menggunakan gitar," ucap Aang.

Grup musik asal Yogyakarta tersebut bagaikan bertransformasi menjadi boyband era 90-an. Untuk pertama kalinya, The Rain memasukkan isian vokal rap dalam lagu mereka dengan menggandeng musisi Iwa K.

"Ada dua baris lirik yang menarik kalau diisi dengan gaya rap. Tadinya mau kami isi sendiri tapi setelah kami bahas bersama, sepertinya hanya ada satu orang yang paling tepat untuk mengisinya. Sang legenda hidup, Mas Iwa K," kata Indra lewat pernyataan resminya.

Lagu diciptakan oleh Indra Prasta, dengan aransemen dan produksi dilakukan bersama Iwan, Ipul, dan Aang. Sesi //rehearsal// berlangsung di Studio Taman, sementara perekaman dilakukan di Bedroom Studio dan Zack Room.

Untuk perekaman vokal di Harper Studio, Heavy Rain Studio, dan Zack Room. Lagu melibatkan //recording engineer// Bemz, Iwan Tanda, dan Zack the Jackman. Proses //mixing// oleh Iwan Tanda di Bedroom Studio dan //mastering// oleh Stephan Santoso di Slingshot Studio.

"Ini adalah lagu yang pengerjaannya paling banyak ketawa-ketawanya. Sangat menyegarkan. Semoga yang mendengarkan juga ikut merasakan energinya," ujar Iwan sang gitaris.

Perilisan lagu dibarengi langkah The Rain menyiapkan album ketujuh yang sudah dikerjakan secara bertahap sejak 2018. Album ditargetkan untuk dirilis akhir tahun ini, bertepatan dengan momen ulang tahun ke-20 The Rain akhir 2021 nanti.

"Sudah cukup lama sejak terakhir The Rain merilis karya dalam format album. Terakhir pada 2016 lewat album //Jabat Erat//, lalu diikuti dengan beberapa //single// lepasan," ungkap Ipul.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement