Kamis , 24 Jun 2021, 18:15 WIB

Jack Grealish Apresiasi Kualitas Bukayo

Rep: Muhammad Ikhwanuddin / Red: Muhammad Akbar
Jack Grealish dari Inggris memberikan tepuk tangan kepada para penggemar saat ia meninggalkan lapangan setelah diganti pada pertandingan grup D kejuaraan sepak bola Euro 2020 antara Republik Ceko dan Inggris di stadion Wembley di London,  Rabu (23/6) dini hari WIB.
Foto Justin Tallis, Pool photo via AP

Jack Grealish dari Inggris memberikan tepuk tangan kepada para penggemar saat ia meninggalkan lapangan setelah diganti pada pertandingan grup D kejuaraan sepak bola Euro 2020 antara Republik Ceko dan Inggris di stadion Wembley di London, Rabu (23/6) dini hari WIB.

Grealish mengaku kagum dengan kualitas Saka saat Inggris lawan Ceska

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pemain Aston Villa, Jack Grealish mengapresiasi kualitas penggawa Arsenal, Bukayo Saka di level klub. Hal itu ia katakan setelah melihat performa Saka saat sama-sama membela timnas Inggris di Euro 2020.

Grealish mengaku kagum dengan kualitas Saka saat Inggris bertanding melawan Republik Ceska, beberapa hari lalu. Ia optimistis karier Saka akan gemilang di masa depan.

"Ini bukan kejutan. Dia sudah berlatih sangat brilian dan tidak heran jika berhasil menembus starting line-up," kata Grealish seperti dilansir Football London, Kamis (24/6).

Menurutnya, Saka memiliki keberanian di atas rata-rata meski masih terbilang muda sebagai pesepakbola di level tertinggi. Ia melihat ada potensi yang tinggi terhadap Saka yang akan bermanfaat untuk seluruh tim yang diwakilinya.

"Dia baik dan rendah hati. Dia disukai semua orang di ruang ganti, termasuk tim pelatih. Dia adalah anak yang sangat menyenangkan, suatu saat dirinya akan sukses di dunia," kata Grealish.

Di satu sisi, pernyataan Grealish menimbulan spekulasi bahwa dirinya tertarik bergabung dengan Saka sebagai pemain Arsenal.

Jika Grealish berseragam Arsenal, maka bukan tak mungkin trio Saka, Emile Smith Rowe, dan Grealish akan terbentuk. Formasi itu diprediksi akan meningkatkan ketajaman The Gunners yang menurun di beberapa musim terakhir.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Jack Grealish bukayo saka inggris vs ceska babak 16 besar euro 2020 timnas inggris gareth southgate inggrisvsjermaneuro2020 stadion wembley euro 2020 piala eropa 2020 uefa jadwal euro 2020 jadwal siaran langsung euro 2020
Berita Terpopuler
Berita Lainnya