Kamis 24 Jun 2021 21:52 WIB

90 Persen Tempat Tidur RSUP Persahabatan untuk Pasien Covid

RSUP Persahabatan hanya menerima rujukan kasus yang berat dan kritis.

90 Persen Tempat Tidur RSUP Persahabatan untuk Pasien Covid. Petugas medis menggunakan alat pelindung diri (APD) di dalam Gedung Pinere, RSUP Persahabatan, Jakarta, Rabu (4/3/2020).
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
90 Persen Tempat Tidur RSUP Persahabatan untuk Pasien Covid. Petugas medis menggunakan alat pelindung diri (APD) di dalam Gedung Pinere, RSUP Persahabatan, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan menyiapkan 90 persen tempat tidur untuk pasien Covid-19 pada pertengahan Juli. Hal itu untuk mengantisipasi kemungkinan adanya lonjakan pasien rawat inap karena virus corona (Covid-19) di DKI Jakarta usai libur panjang.

"Di sini ada 409 tempat tidur dan sebenarnya ini adalah rumah sakit umum (bukan RS khusus penanganan Covid-19). Dengan adanya lonjakan ini, 90 persen kami dedikasikan untuk pelayanan Covid-19," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan Mohammad Syahril dalam diskusi daring di Jakarta, Kamis (24/6).

Baca Juga

Syahril mengatakan, sejak adanya Covid-19 hingga hari ini, RSUP Persahabatan sudah mendedikasikan 55 persen tempat tidurnya untuk pelayanan Covid-19. Ia menjelaskan, 32 tempat tidur di antaranya sebagai Unit Perawatan Intensif (Intensive Care Unit/ ICU) dan 165 tempat tidur non-ICU yang berfungsi seluruhnya sebagai ruang isolasi.

"Harapannya, kami akan mencapai 90 persen di akhir Juli atau pertengahan Juli," kata Syahril.

Untuk memenuhi target alokasi ini dibutuhkan alokasi 380 tempat tidur yang 50 di antaranya akan berfungsi sebagai ruang ICU. RSUP Persahabatan berencana menambah jumlah tempat tidur secara bertahap dengan mengubah tempat tidur yang ada agar dapat digunakan khusus untuk pasien Covid-19.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement