Jumat 25 Jun 2021 16:45 WIB

Perez Buka Suara Soal Hengkangnya Zidane dan Ramos

Saya sangat mengaguminya. Dia telah menjadi legenda, dan kami ingin dia bertahan

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
 Florentino Perez dan  Zinedine Zidane
Foto: AP Photo/Borja B. Hojas
Florentino Perez dan Zinedine Zidane

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Presiden Real Madrid, Florentino Perez membahas berbagai situsi di klubnya akhir-akhir ini. Secara khusus mengenai hengkangnya Zinedine Zidane dan Sergio Ramos dari El Real.

Perez berusaha menghindari kontroversi yang lebih meluas. Pertama mengenai Zidane.

Zizou sempat menuliskan surat perpisahan kepada semua elemen di Los Blancos. Intinya ia merasa tidak lagi dipercaya.

Perez pun merespon. Ia menilai, apa yang tertulis bukan pemikiran sosok asal Prancis itu.

"Saya mengenalnya. Ini merupakan tahun yang sulit. Saya berjuang agar dia bertahan. Saya bersumpah demi cucu saya, saya belum membaca surat perpisahan itu. Yang menulis surat tersebut, bukan Zidane," kata tokoh berusia 74 tahun ini, dikutip dari Marca, Jumat (25/6).

Kini mereka telah berpisah. Ia berharap Zizou baik-baik saja. Perez menegaskan status eks kapten Les Bleus itu tak berubah. Zidane salah satu aktor penting dalam sejarah Madrid.

"Dia memiliki impian untuk melatih Prancis, saya yakin dia akan mencapainya," ujar sang Presiden.

Selanjutnya mengenai Ramos. Keluarnya bek tengah asal Spanyol itu cukup membuat penggemar frustrasi.

Ramos telah membela si putih selama 16 musim. Palang pintu yang menjadi pemimpin Los Blancos selama bertahun-tahun.

Perez mengakui sangat mencintai eks Sevilla itu. Ia masih mengingat usahanya mendatangkan Ramos pada 2005 lalu.

"Saya sangat mengaguminya. Dia telah menjadi legenda, dan kami ingin dia bertahan. Kami menawarinya kontrak, dia memiliki tenggat waktu, tetapi tidak menjelaskannya," tutur Perez.

Pada akhirnya, Madrid selalu menjadi rumah Ramos. Sang presiden menjamin, pesepakbola 35 tahun itu bakal kembali ke Los Blancos dalam peran berbeda nantinya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement