Sabtu 26 Jun 2021 15:48 WIB

Spurs Bersaing dengan Madrid dan MU Buru Bek Tengah Sevilla

Bek tengah Sevilla, Jules Kounde, menjadi buruan MU, Madrid, Arsenal dan Spurs.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Jules Kounde
Foto: EPA-EFE/SEVILLA FC
Jules Kounde

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Tottenham Hotspur mulai mencari calon amunisi anyar, terutama di area pertahanan. Satu nama masuk radar Spurs. Dia adalah Jules Kounde.

Bek tengah asal Prancis itu masih terikat kontrak dengan Sevilla FC. Ia tak tergantikan di lini belakang elit Andalusia. Hanya saja, Tottenham tidak sendiri dalam meminati eks Bordeaux itu. Real Madrid, Arsenal, dan Manchester United telah lama mengagumi palang pintu Les Bleus ini.

Baca Juga

"Spurs menjadikan pesepakbola 22 tahun itu sebagai salah satu target utama pada jendela transfer musim panas ini, selain bek tengah Lyon, Joachim Andersen," demikian laporan the Guardian, dikutip dari dailymail.co.uk, Sabtu (26/6).

Kounde memiliki klausul pelepasan senilai 80 juta euro. Dalam beberapa bulan ke depan, ia bisa di jual dengan harga yang lebih rendah. Bulan lalu, sang bek terang-terangan ingin keluar dari Ramon Sanchez Pizjuan. Namun pihak Los Nervionenses belum merespon hal itu.

"Saya mungkin harus berganti klub, pada musim panas tahun ini. Saya belum memutuskan apa pun," ujar Kounde.

Sepanjang musim 2020/21, ia tampil dalam 49 pertandingan di berbagai ajang.  Timnya finish di zona Liga Champions. Kounde membentuk kemitraan berkelas bersama Diego Carlos. Jika melihat statistik di La Liga, hanya duo Madrid yang lebih sedikit kebobolan dari Sevilla.

Namun, Los Nervionenses bakal tampil di panggung elit benua biru musim depan. Fakta demikian bisa memengaruhi keputusan jebolan akademi Bordeaux itu. Kounde sedang fokus bersama tim nasional Prancis di Piala Eropa 2020. Timnya melaju ke babak 16 besar.

Pada tahapan ini, Les Bleus bertemu Swiss. Duel tersebut berlangsung di Arena Nationala, Bukarest, Rumania, Selasa (29/6) dini hari WIB.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement