Selasa 29 Jun 2021 13:11 WIB

Jika Dapatkan Sancho, MU akan Jual Sejumlah Pemain

MU diduga menyetujui kesepakatan 80 juta poundsterling untuk menggaet Jadon Sancho.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Borussia Dortmund Jadon Sancho.
Foto: EPA-EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Gelandang Borussia Dortmund Jadon Sancho.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United (MU) harus melepas pemain sebelum melakukan bisnis transfer lebih lanjut setelah kedatangan Jadon Sancho. Kisah berlarut-larut seputar kemungkinan kepindahan Sancho ke Old Trafford akhirnya hampir berakhir.

MU diduga menyetujui kesepakatan 80 juta poundsterling untuk penyerang Borussia Dortmund tersebut. Iblis Merah ingin menambahkan bek tengah dan gelandang tengah baru ke dalam skuad pada musim panas ini. Tetapi langkah itu akan sedikit terhambat karena dana keluar untuk mendatangkan Sancho sangat besar.

Menurut The Telegraph dilansir Sportsmole, Selasa (29/6), pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer harus menyingkirkan beberapa nama yang tidak diinginkan terlebih dahulu sebelum menggaet Sancho. Jesse Lingard dan Diogo Dalot berpotensi mengumpulkan sejumlah uang yang wajar mengingat masa pinjaman keduanya sukses di West Ham United dan AC Milan.

Sebuah laporan baru-baru ini juga mengeklaim bahwa Donny van de Beek, Anthony Martial, dan Andreas Pereira, bisa dilepas ke klub lain. Bahkan Van de Beek sangat terkait dengan kepindahan ke Arsenal.

Solskjaer diperkirakan mengawasi bintang muda Rennes, Eduardo Camavinga, untuk proyek lini tengahnya. Sementara Raphael Varane dan Pau Torres dianggap sebagai target bek tengah utama klub.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement