Rabu 30 Jun 2021 16:43 WIB

Kolese Kanisius Klarifikasi Info Pendaftaran Vaksinasi Anak

Kolese Kanisius disebut akan menggelar vaksinasi anak pada 5-11 Juli di JCC.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Reiny Dwinanda
Tangkapan layar pesan berantai mengenai pendaftaran vaksinasi anak oleh Kolese Kanisius.
Foto: Tangkapan layar
Tangkapan layar pesan berantai mengenai pendaftaran vaksinasi anak oleh Kolese Kanisius.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejak awal pekan ini, pesan berantai mengenai pendaftaran vaksinasi Covid-19 untuk anak yang diadakan oleh Alumni Kolese Kanisius beredar luas. Isinya menyebut bahwa vaksinasi anak akan diadakan pada 5-11 Juli ini di JCC Convention Center.

Selain itu, vaksinasi anak dikabarkan terbuka untuk umum. Tiap harinya tersedia 5.000 dosis vaksin Sinovac.

Baca Juga

Menurut keterangan resmi Ketua Alumni Kanisius Irlan Suud, informasi tersebut tidak diperuntukkan masyarakat umum. Pihaknya hanya melakukan pendataan untuk siswanya, bukan mengundang masyarakat ikut vaksinasi.

"Surat dan tautan tersebut adalah pendataan yang dilakukan pihak sekolah untuk internal siswa-siswa SMP/SMA Kanisius," ujar Irlan Suud, Rabu (30/9).

Irlan menjelaskan, sampai saat ini belum ada petunjuk teknis/protokol dari Kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan sebagai pelaksana vaksinasi. Dengan begitu, pelaksanaan vaksinasi usia 12-17 tahun belum dapat dilakukan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement